LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Survei Indikator Politik Indonesia
Sumber :
  • Antara

Survei Indikator Politik Indonesia: Ahok Jadi Calon Gubernur Pilihan Spontan Warga Jakarta

Hasil survei Indikator Politik Indonesia mendapati bahwa Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjadi top of mind sebagai calon gubernur (cagub) di kalangan pemilih Ibu Kota.

Kamis, 11 Mei 2023 - 21:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Hasil survei Indikator Politik Indonesia mendapati bahwa Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjadi top of mind sebagai calon gubernur (cagub) di kalangan pemilih Ibu Kota.
 
Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi menjelaskan, mayoritas responden, yakni sebanyak 12,6 persen, secara spontan menjawab nama Ahok ketika ditanyakan siapa cagub pilihan mereka.
 
"Kita nggak kasih pilihan jawaban apa pun, siapa calon gubernur menurut preferensi warga DKI Jakarta, itu ada 12,6 persen yang secara spontan menyebut Ahok," kata Burhanuddin saat memaparkan hasil survei tersebut secara virtual dari Jakarta, Kamis (11/5/2023).
 
Selain Ahok, sebanyak 7,4 persen responden menyebut Ridwan Kamil, 6,2 persen menyebut Sandiaga Uno, 6 persen menyebut Anies Baswedan, dan 4,4 persen menyebut Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.
 
"AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) 3,7 (persen), Ahmad Sahroni 3,5 (persen), Gibran Rakabuming 3,1 (persen), Ahmad Riza Patria 2,2 (persen). Nama-nama lain ada, tetapi di bawah 1 persen," ujar Burhanuddin.
 
Angka tersebut merupakan hasil temuan survei Indikator pada Februari-Maret 2023. Burhanuddin kemudian menjelaskan tren top of mind tersebut.

Pada Juli 2022, Anies Baswedan semula memimpin dengan 30,3 persen. Namun, angka tersebut menurun seiring dideklarasikan-nya mantan Gubernur DKI Jakarta itu sebagai bakal calon presiden (capres).
 
"Karena ada partai yang mengumumkan Anies sebagai capres, makanya drop dari 30 ke 6 persen. Ahok ada sedikit kenaikan, Sandi stagnan, Ridwan Kamil naik, Gibran tiba-tiba muncul," ujar Burhanuddin.
 
Lebih lanjut, dalam simulasi semi terbuka 27 nama, Ahok masih memimpin daftar elektabilitas dengan total 19,3 persen. Sementara itu, di posisi kedua Ridwan Kamil dengan 12,3 persen dan di posisi ketiga Sandiaga Uno dengan 11,7 persen.
 
"Simulasi terbuka artinya kita kasih (responden) pilihan nama alfabetis, bukan top of mind, masih ada nama Ahok dalam simulasi ini," ujar Burhanuddin.
 
Sementara itu, dalam simulasi terbuka 26 nama dengan dikurangkan-nya nama Anies Baswedan, polanya juga tidak berubah.

Ahok memimpin dengan 20,8 persen. Disusul Ridwan Kamil dengan 16,4 persen, Sandiaga Uno dengan 14,8 persen, AHY dengan 9,0 persen, dan Ahmad Sahroni dengan 7,2 persen.

"Ternyata tidak ada satu pun nama yang mengambil basis Anies. Basis Anies ketika di-take out, itu cenderung menyebar ke beberapa nama, tidak mengerucut ke satu nama," ucap dia.
 
Populasi survei Indikator Politik Indonesia ini adalah seluruh warga negara Indonesia di DKI Jakarta yang punya hak pilih. Penarikan sampel dilakukan menggunakan metode multistage random sampling dengan total sampel yang dianalisis sebanyak 2060 responden.
 
Dengan asumsi metode simple random sampling, ukuran sampel basis sebanyak 820 responden memiliki toleransi kesalahan (margin of error) sekitar lebih kurang 3,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
 
Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih. Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara random sebesar 20 persen dari total sampel oleh supervisor dengan spot check, dan tidak ditemukan kesalahan berarti. (ant/ebs)

Baca Juga :
Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tawa Surya Paloh Terekam saat Jabat Tangan Prabowo Subianto, NasDem Tentukan Langkah di Pemerintahan Selanjutnya

Tawa Surya Paloh Terekam saat Jabat Tangan Prabowo Subianto, NasDem Tentukan Langkah di Pemerintahan Selanjutnya

Momen tertawa lepas terekam saat Ketum NasDem Surya Paloh menjabat tangan Presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto di kediamannya Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2024).
Bacaan Al-Qur'an Surat Al-Hijr Ayat 16-20 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Al-Qur'an Surat Al-Hijr Ayat 16-20 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Al-Qur'an surat Al-Hijr ayat 16-20 lengkap tulisan Arab, latin, dan artinya. 
Ahmad Syaikhu Bertamu ke PKB, Cak Imin Berharap PKS Sejalan dengan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ahmad Syaikhu Bertamu ke PKB, Cak Imin Berharap PKS Sejalan dengan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ketua Umum Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu menyambangi Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Kantor DPP PKB, Kamis (25/4) malam.
Selebgram Chandrika Chika Jalani Asesmen di BNN, Apa Hasilnya? Tuh Penampakannya

Selebgram Chandrika Chika Jalani Asesmen di BNN, Apa Hasilnya? Tuh Penampakannya

Tersangka kasus penyalahgunaan narkotika jenis ganja, Selebgram Chandrika Chika bersama lima rekannya menjalani asesmen di BNNK Jakarta Selatan, Kamis (25/4).
Bacaan Al-Qur'an Surat Al-Hijr Ayat 11-15 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Al-Qur'an Surat Al-Hijr Ayat 11-15 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Al-Qur'an surat Al-Hijr ayat 11-15 lengkap tulisan Arab, latin, dan artinya. 
Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Jepang Kalahkan Qatar dalam Drama Enam Gol

Hasil Piala Asia U-23 2024: Diwarnai Kartu Merah, Jepang Kalahkan Qatar dalam Drama Enam Gol

Jepang U-23 berhasil mencapai semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah berhasil mengalahkan 10 pemain Qatar dengan skor 4-2 di Stadion Jassim bin Hamad, Doha.
Trending
Tawa Surya Paloh Terekam saat Jabat Tangan Prabowo Subianto, NasDem Tentukan Langkah di Pemerintahan Selanjutnya

Tawa Surya Paloh Terekam saat Jabat Tangan Prabowo Subianto, NasDem Tentukan Langkah di Pemerintahan Selanjutnya

Momen tertawa lepas terekam saat Ketum NasDem Surya Paloh menjabat tangan Presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto di kediamannya Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2024).
Ini yang Terjadi pada Pratama Arhan Jika Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Ini yang Terjadi pada Pratama Arhan Jika Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Pratama Arhan saat ini membela klub asal Korea Selatan, Suwon FC dan bermain di kasta tertinggi Liga Korea, K-League 1. 
Sempat Mengira akan Lawan Australia atau Yordania, Pelatih Korea Selatan Kaget Timnya Bakal Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final

Sempat Mengira akan Lawan Australia atau Yordania, Pelatih Korea Selatan Kaget Timnya Bakal Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final

Hwang Sun-hong tak menyangka jika lawan yang akan dihadapi Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23 justru Timnas Indonesia, bukan Australia atau Yordania
Laga Belum Dimulai, Fans Korea Selatan Sudah Banyak Bicara di Media Sosial, Berani Bicara Begini tentang Timnas Indonesia U-23, Katanya...

Laga Belum Dimulai, Fans Korea Selatan Sudah Banyak Bicara di Media Sosial, Berani Bicara Begini tentang Timnas Indonesia U-23, Katanya...

Berbagai komentar fans Korea, jelang Timnas Indonesia U-23 lawan Korea Selatan di laga perempat final Piala Asia U-23 2024, pada jumat malam pukul 00.30 WIB.
Legenda Korea Selatan Ikut Buka Suara Soal Timnas Indonesia, Ikhlas Akui Skuad Shin Tae-yong Kini... 

Legenda Korea Selatan Ikut Buka Suara Soal Timnas Indonesia, Ikhlas Akui Skuad Shin Tae-yong Kini... 

Pemain legenda Korea Selatan berbicara jujur soal Timnas Indonesia, begini kata pemain legendaris tersebut soal Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong saat ini.
Hadapi Negara Sendiri, Media Korea Selatan Heran Shin Tae-yong Masih Bisa Tertawa di Latihan Terakhir Timnas Indonesia U-23

Hadapi Negara Sendiri, Media Korea Selatan Heran Shin Tae-yong Masih Bisa Tertawa di Latihan Terakhir Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong menjadi sorotan publik tak hanya di Indonesia tapi juga Korea Selatan karena akan menghadapi tim asal negaranya sendiri.
Kejamnya Media Vietnam Prediksi Kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Sebut Skuad Garuda Tak akan Lolos dari Perempat Final karena...

Kejamnya Media Vietnam Prediksi Kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia U23, Sebut Skuad Garuda Tak akan Lolos dari Perempat Final karena...

Salah satu media asal Vietnam memprediksi jika Timnas Indonesia tidak akan bisa berbuat banyak di babak perempat final Piala Asia U23 menghadapi Korea Selatan.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
03:00 - 03:30
Kabar Utama
03:30 - 04:00
Sidik Jari
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya