Namun menurut laporan Antonello Angelini, Venezia membanderol Jay Idzes sebesar 20 juta euro (Rp337,78 miliar) ke Juventus dan tidak bisa ditawar lagi.
“Negosiasi antara (direktur olahraga Juventus Cristiano) Giuntoli dan Lens untuk Danso telah gagal, Juventus telah meminta Venezia untuk Jay Idzes, tapi permintaan Venezia adalah 20 juta euro dan tidak bisa dinegosiasikan,” tulis Antonello di akun X-nya, Sabtu (1/2/2025) malam WIB.
Disinyalir, karena harga Jay Idzes kemahalan, Juventus lebih memilih untuk mendatangkan Lloyd Kelly yang hanya mengeluarkan 3 juta euro.
Namun setelah Juventus meresmikan bek berusia 26 tahun itu, sejumlah fans Bianconeri yang notabene berasal dari luar negeri memberikan reaksi negatif.
Di antaranya, ada yang mengklaim bahwa Lloyd Kelly merupakan pemain yang memiliki aura negatif. Kemudian ada juga yang mengkritik Direktur Juventus, Cristiano Giuntoli.
"Aura negatif, cuma bisa keluar rumah," tulis fans Juventus dengan akun Instagram @asap_ruru.
"Pada titik ini Giuntoli adalah seorang penyusup dalam misi untuk menghancurkan Juventus, saya tidak percaya Anda membeli orang ini untuk uang yang dengannya Anda menjual bakat generasi com Huijsen," timpal @lorenzolai.
Load more