tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ternyata memiliki kontribusi terhadap karier cemerlang Pratama Arhan, termasuk saat dilirik klub K-League 1, Suwon FC.
Bek kiri andalan Skuad Garuda itu dilaporkan akan pindah ke Suwon FC pada Januari 2024 setelah dua musim berseragam Tokyo Verdy di Liga Jepang.
Kabar ketertarikan Suwon FC kepada pemain berusia 21 tahun itu berawal dari laporan media Korea Selatan, Sports Chosun.
Dalam laporan tersebut, pejabat Suwon FC mengungkapkan bahwa perekrutan Arhan dari Tokyo Verdy tinggal selangkah lagi.
"Suwon FC hampir merekrut pemain nasional Indonesia Pratama Arhan. Kesepakatan luas telah dicapai dengan Arhan, yang berstatus bebas transfer, dan detailnya rencananya akan diumumkan. segera diselesaikan," sebut seorang pejabat yang mengetahui pasar transfer K-League dikutip dari Sports Chosun.
“Diharapkan pengumumannya bisa dikoordinasikan dengan waktunya,” tambahnya.
Load more