Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong resmi memilih 24 pemain untuk dibawa menuju serangkaian kompetisi Piala AFF 2024.
Hal itu secara resmi diumumkan melalui akun media sosial Instagram Timnas Indonesia pada Jumat (6/12/2024) malam WIB.
Sebelumnya, ada 33 pemain Garuda yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) terlebih dahulu di Bali pada 28 November hingga 5 Desember 2024 lalu.
Selepas mengadakan serangkaian TC, pelatih Shin Tae-yong akhirnya mengerucutkan skuad finalnya menjadi 24 pemain.
Ini artinya ada sembilan para penggawa Garuda yang gagal menembus dan tak masuk dalam skuad final Timnas Indonesia.
Diketahui jika dari sembilan nama yang dicoret, dua pemain di antaranya merupakan penggawa abroad, yaitu Ivar Jenner dan Justin Hubner.
Load more