Kembali ke Patrick Kluivert dkk, mereka berfoto bersama dengan pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan yang tidak dimainkan Oxford United.
Tim kepelatihan Timnas Indonesia itu pun kemudian bersalaman dengan para jajaran petinggi Oxford United. Hal itu diketahui dalam unggahan klub tersebut.
Merespons kehadiran Patrick Kluivert dan rekannya, klub kasta kedua Liga Inggris itu pun mengaku bangga dalam menyambut mereka.
"Kami bangga menyambut Tim Nasional Indonesia, Patrick Kluivert, Denny Landzaat dan Jordi Cruyff pada pertandingan kami tadi malam," tulis Oxford United di Instagram resminya, @oufcofficial.
Terlepas dari hal itu, Patrick Kluivert juga terpantau duduk bersama dengan bintang Leeds United yang tidak bermain saat itu, yakni Pascal Struijk.
Load more