Gowa, tvOnenews.com - Seorang pria lansia digigit seekor buaya saat melakukan ritual dengan memberi makan kepada buaya yang dititipkan BKSDA di tempat wisata Cimory Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Terlihat dalam rekaman video amatir milik warga saat korban seorang pria digigit seekor buaya hingga tangan korban terluka parah.
Proses evakuasi korban berlangsung dramatis dan viral di media sosial.
Korban sempat dilarikan ke rumah sakit namun dipulangkan oleh keluarga karena keterbatasan biaya.
Menurut pihak tempat wisata, peristiwa berawal saat ratusan warga menerobos masuk ke kandang buaya meski sebelumnya sudah dilarang.
Warga yang datang mengaku sebagai keluarga dari sang buaya. Mereka berniat untuk membebaskan buaya tersebut dan membawanya ke Kota Makassar.
Di saat warga berkumpul di kandang buaya, terjadilah peristiwa yang melukai korban.
Merasa dirugikan atas kejadian ini, pihak tempat wisata meminta agar buaya tersebut dibawa keluar dari area tempat wisata. (awy)