LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Situasi Terkini di Kantor Kementerian KKP Pasca Penangkapan Menteri Edhy Prabowo | tvOne

Rabu, 25 November 2020

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi menangkap Menteri Kelautan dan perikanan Edhy Prabowo bersama sejumlah pejabat Kementerian Kelautan dan Perikanan ( Kkp) dalam Operasi Tangkap Tangan atau OTT. Setelah penangkapan itu, Gedung KKP tertutup rapat bagi awak media menurut laporan situasi terkini reporter Anggia Ebony, Rabu, 25 November 2020.

Penjagaan kantor KKP bahkan menjadi lebih ketat dibanding biasanya. Wartawan hanya diizinkan mengambil gambar dan mengamati situasi dari luar kompleks kementerian.

Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya mengatakan ada 17 orang yang ditangkap KPK terkait dugaan kasus korupsi penetapan calon eksportir benih lobster.

"Jumlah yang diamankan petugas KPK seluruhnya saat ini 17 orang diantaranya adalah Menteri Kelautan dan Perikanan (Edhy Prabowo) beserta istri dan beberapa pejabat di KKP. Di samping itu juga beberapa orang pihak swasta," terang Ali.

Dia mengatakan ke-17 orang itu ditangkap di beberapa lokasi pada Rabu dini hari.

"KPK mengamankan sejumlah pihak di beberapa lokasi diantaranya Jakarta dan Depok, Jabar termasuk di Bandara Soekarno-Hatta sekitar jam 00.30 WIB," ungkapnya.

Saat ini, kata dia, KPK masih melakukan pemeriksaan secara intensif terhadap 17 orang tersebut selama 1x24 jam.

Sementara itu, Kementerian Kelautan dan Perikanan masih menunggu informasi dari KPK terkait penangkapan Edhy Prabowo.

"Kami masih menunggu informasi resmi dari pihak KPK mengenai kondisi yang sedang terjadi," ujar Sekretaris Jenderal KKP Antam Novambar dalam siaran pers di Jakarta, Rabu.

Antam menegaskan KKP menghargai proses hukum yang sedang berjalan di lembaga antikorupsi tersebut.

Mengenai pendampingan hukum atas kasus ini, KKP akan mengikuti prosedur dan ketentuan yang berlaku. Antam pun mengimbau masyarakat untuk tidak berspekulasi terkait proses hukum yang sedang berjalan.

"Mari kita menunggu bersama informasi resminya seperti apa. Dan biar penegak hukum bekerja secara profesional," ucapnya.

Sebelumnya, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan Edhy ditangkap tim KPK di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang saat kembali dari Honolulu, Hawaii, Amerika Serikat.

"Tadi malam Menteri Kelautan dan Perikanan diamankan KPK di Bandara 3 Soetta saat kembali dari Honolulu," kata Firli.

Mereka yang dicokok dibawa ke Gedung Merah Putih, Jakarta untuk dimintai keterangan.

"Sekarang beliau di KPK untuk dimintai keterangan, nanti akan disampaikan penjelasan resmi KPK. Mohon kita beri waktu tim Kedeputian Penindakan bekerja dulu," tambahnya. (act)

Baca Juga :
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
img_title
05:58

Tim Kuasa Hukum Panji Gumilang Yakin Bisa Buktikan Kebenaran di Pengadilan

Pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun Panji Gumilang mengajukan gugatan pra peradilan terkait penetapan status tersangka di kasus TPPU. 
img_title
02:10

KPU Angkat Bicara terkait Undangan penetapan Presiden & Wapres Terpilih

Sementara pasangan calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD tidak menghadiri acara penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih oleh KPU.
img_title
01:06

Peserta Lomba Dayung Putri Tidak Sadarkan Diri

Peserta lomba dayung tradisional putri tak sadarkan diri saat berlomba di Sungai Mentaya, Kotawaringin Timur, Kalimantan tengah akibat sesak napas dan kelelahan. 
img_title
01:24

Penyelundupan 7 Pekerja Migran ke Malaysia Digagalkan Polisi

Sindikat perdagangan orang berusaha menyelundupkan 7 orang ke Malaysia. Korban diminta membayar jutaan rupiah kepada salah satu pelaku yang kini masih buron.
img_title
01:06

Pemuda Tewas Ditikam, Pelaku Sakit Hati Karena Diejek

Seorang remaja di Kecamatan Gunung Sugih,  Kabupaten Lampung Tengah tewas ditusuk pada bagian dada oleh pelaku yang sakit hati lantaran diejek. 
img_title
06:58

Prabowo Merangkul, Adi Prayitno: Haram Kalo 1 dan 3 Gabung Koalisi

Politik 'merangkul' Prabowo sudah semakin gencar dilakukan pasca penetapan presiden dan wakil terpilih 2024-2029 yang dimenangi oleh Prabowo-Gibran. 
img_title
17:39

PDIP Beberkan Alasan Ganjar-Mahfud Tak Hadiri Penetapan Presiden

Resmi sudah Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka ditetapkan KPU sebagai presiden dan wakil presiden terpilih untuk masa jabatan 2024-2029 mendatang. 
img_title
04:57

Usai Penetapan Presiden & Wapres Sejumlah Tokoh Saling Bertemu

Prabowo Subianto menyambangi kantor DPP PKB. Sementara itu, presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu menyambangi Nasdem Tower untuk bertemu dengan Surya Paloh. 
img_title
01:45

Ganjar Sebut Dirinya Lebih Baik di Luar Pemerintahan

Ganjar Prnaowo juga lebih memilih berada di luar pemerintahan yang akan datang. 
img_title
00:53

Presiden & Wapres Terpilih Prabowo-Gibran Bertemu Jokowi

Capres- Cawapres RI terpilih Prabowo Subiano dan Gibran Rakabuming Raka bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta malam kemarin (24/4/2024).  
img_title
02:25

Konten Kreator Terseret Sejauh 150 Meter saat Pertahankan Mobil Hendak Dicuri

Seorang kreator konten asal Bogor tak sadarkan diri usai terseret sejauh 150 meter yang dimana saat itu korban tengah mempertahankan mobilnya usai dicuri dengan cara berpegangan ke pintu mobil. 
img_title
01:22

Gedung Mess Asrama Polda Bengkulu Terbakar

Gedung mess di komplek asrama Polda Bengkulu di kawasan Kelurahan Kebun Geran, Bengkulu pada Rabu (24/4/2024) malam terbakar.
img_title
02:47

Chico Ungkap Bahwa PDIP Tidak Akan Terburu-buru Menentukan Koalisi atau Oposisi

PDIP menyebut hingga kini partainya belum menentukan sikap politik usai penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebagai presiden dan wakil presiden terpilih dalam Pemilu 2024.
img_title
03:15

Sikap Partai PKB Atas Hasil Keputusan Sidang MK

PKB menyikapi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal sengketa hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. 
img_title
14:38

Wawancara Eksklusif, Respons Ganjar Untuk Prabowo dan Gibran

Paslon nomor urut 03 Ganjar Pranowo tidak menghadiri acara penetapan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 yang digelar hari ini, Rabu (24/4/2024).  
img_title
04:26

Prabowo: Kalo Kontestasi Tidak Keras, Namanya Bukan Pilihan Untuk Rakyat

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 telah selesai.
img_title
10:46

PKS Bertandang ke Markas NasDem "Lanjutkan Kolaborasi Membangun Negeri"

Tampak Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekretaris Jenderal DPP PKS Aboe Bakar Al-Habsyi, dan jajaran PKS lainnya tampak tiba di Kantor DPP Partai NasDem pukul 15.00 WIB. 
img_title
02:04

Alasan Mahfud MD Tidak Ikut Hadiri Penetapan Presiden & Wapres di KPU

Adapun alasan dari calon wakil presiden 03 Mahfud MD yang memberikan alasan dirinya tak hadir dalam gelaran acara penetapan pemenang Pilpres di Gedung KPU.
img_title
02:50

Ganjar Mengaku Tak Diundang KPU di Acara Penetapan Presiden & Wapres Terpilih

Paslon nomor urut 03 Ganjar Pranowo tidak menghadiri acara penetapan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 yang digelar hari ini.
Jangan Lewatkan
Laga Belum Dimulai, Fans Korea Selatan Sudah Banyak Bicara di Media Sosial, Berani Bicara Begini tentang Timnas Indonesia U-23, Katanya...

Laga Belum Dimulai, Fans Korea Selatan Sudah Banyak Bicara di Media Sosial, Berani Bicara Begini tentang Timnas Indonesia U-23, Katanya...

Berbagai komentar fans Korea, jelang Timnas Indonesia U-23 lawan Korea Selatan di laga perempat final Piala Asia U-23 2024, pada jumat malam pukul 00.30 WIB.
Ditegur Kecilkan Suara Musik, Dua Warga AS Pukuli Pecalang di Kuta

Ditegur Kecilkan Suara Musik, Dua Warga AS Pukuli Pecalang di Kuta

Dua WNA asal Amerika (AS) bernama Aabed Attia (27) dan Zeyad Ahmed Attia (30) ditangkap kepolisian karena menghajar seorang pecalang bernama I Made Suarsadana
Wahyu Agung Nugroho Dilantik sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia New York

Wahyu Agung Nugroho Dilantik sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia New York

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, mengukuhkan Sdr. Wahyu Agung Nugroho sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia New York, menggantikan Sdr. Decymus yang telah memasuki masa purna bakti di Bank Indonesia (BI).
Salah Paham Menahun Berakhir, Kapolresta Banyuwangi Persatukan Warga Pakel dengan Perkebunan Bumisari

Salah Paham Menahun Berakhir, Kapolresta Banyuwangi Persatukan Warga Pakel dengan Perkebunan Bumisari

Inilah akhir dari kesalahpahaman menahun antara warga Desa Pakel, Kecamatan Licin dengan Perkebunan Bumisari di desa setempat. Sebagai inisiator, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono mempertemukan kedua belah pihak, Rabu (24/4) malam.
Resah dengan Rentenir dan

Resah dengan Rentenir dan "Bank Emok" , Warga Bandung Bentuk Satgas Kampung Bebas Rentenir

Langkah-langkah taktis tersebut diambil untuk mengatasi masalah rentenir atau yang dikenal bank emok yang meresahkan di wilayah sekitar Bandung.
Megawati Hangestri Lebih Pilih Jakarta BIN Setelah Pergi dari Red Sparks, Padahal Banyak Klub yang Ngebet Boyong Megatron

Megawati Hangestri Lebih Pilih Jakarta BIN Setelah Pergi dari Red Sparks, Padahal Banyak Klub yang Ngebet Boyong Megatron

Berkat penampilan spektakuler yang ditunjukkan bersama tim voli Korea, Daejeon Red Sparks, Megawati Hangestri berhasil mencuri perhatian sejumlah klub top.
Meningkat Dari Tahun Sebelumnya, Kuota Jamaah Haji di Bombana menjadi 138 Orang

Meningkat Dari Tahun Sebelumnya, Kuota Jamaah Haji di Bombana menjadi 138 Orang

Kuota jamaah haji Kabupaten Bombana tahun 2024 daerah itu bertambah menjadi 138 orang, atau meningkat dibanding tahun sebelumnya yang hanya 115 orang.
Tips Cermat Bermedia Sosial: Hindari Mudharat, Manfaatkan Sesuai Kebutuhan

Tips Cermat Bermedia Sosial: Hindari Mudharat, Manfaatkan Sesuai Kebutuhan

Media sosial bermanfaat untuk memperluas jaringan pertemanan, berbisnis, maupun sarana menghibur diri. Meski begitu, media sosial juga memiliki kemudharatan yang harus dihindari. Butuh kecermatan dalam bermain media sosial di era digital.
3 Alasan Pelatih SC Heerenveen Lepas Nathan Tjoe-A-On Kembali ke Timnas Indonesia U-23

3 Alasan Pelatih SC Heerenveen Lepas Nathan Tjoe-A-On Kembali ke Timnas Indonesia U-23

Padahal Kees van Wonderen membutuhkan Nathan Tjoe-A-On untuk laga kontra PSV yang akan berlangsung pada Kamis (25/4/2024). 
Empat Pelaku Pengeroyokan Pelajar di Barombong Diringkus Polisi

Empat Pelaku Pengeroyokan Pelajar di Barombong Diringkus Polisi

Tim Jatanras Polrestabes Makassar menangkap empat orang pelaku penganiayaan siswa SMPN 55 Barombong berinisial MFP (14) di Jalan Taman Saul Tanah, Kelurahan Barombong.
Trending
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Manusia Nusantara
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Dua Sisi
Selengkapnya