Jakarta - TNI Angkatan Laut membantu pencarian pesawat Sriwijaya Air nomor penerbangan SJY182 rute Jakarta-Pontianak yang hilang kontak di perairan Pulau Seribu, Sabtu (09/01/21).
TNI AL berencana untuk memberangkatkan kapal guna membantu proses pencarian pesawat Sriwijaya Air SJY182 yang dinyatakan hilang kontak kemarin. Panglima Koarmada Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid mengungkapkan bahwa pihak TNI telah menemukan titik jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJY182.
“Disekitar Pulau Laki disana sudah ada posisi dan sebar ke unsur-unsur. Ada 5 kapal KRI yang sekarang sedang bergerak ke lokasi tersebut sambil melaksanakan pencarian di wilayah sekitar jatuhnya pesawat,” ungkapnya.
Ia mengungkapkan bahwa titik koordinat jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJY182 telah ditemukan. “Titik koordinat sudah ditemukan dan kita sudah kasih seluruh unsur KRI yang ada disekitar laut,” katanya.
Perihal penemuan apa saja yang sudah ditemukan oleh tim dititik pencarian, Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid menjelaskan hingga kini masih dalam proses pencarian dan berkoordinasi dengan unsur-unsur yang ada dilokasi.
Sore tadi, TNI AL juga telah menerjunkan 1 tug boat yang diatasnya ada penyelam dan hari ini juga akan membantu proses pencarian pesawat Sriwijaya Air SJY182. Tak lupa, TNI Al juga memohon doa restu seluruh masyarakat Indonesia agar dapat melaksanakan tugas dengan baik.
“Sementara KRI yang telah kita siapkan di darat ada 10 dan di lokasi sudah ada 4-5 KRI yang suda mendekat ke lokasi tersebut,” ujar Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid.
“Perlu saya sampaikan, kita malam ini maksimalkan semua dan heli sudah disiapkan begitu pula dengan posko sudah disiapkan malam ini dan seluruh stakeholder dibawah Basarnas kita akan melaksanakan tugas ini dengan baik,” paparnya lebih lanjut.
Diakhir konferensi persnya, Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid kembali memohon doa kepada semua pihak agar proses pencarian pesawat Sriwijaya SJY182 berjalan dengan lancar.
“Seperti beberapa tahun yang lalu waktu kejadian yang sama juga kita bisa mendapatkan dan mudah-mudahan di tahun ini dan di kejadian ini kita bisa mendapatkan apa yang diharapkan nantinya oleh masyarakat Indonesia,” pungkasnya. (adh)
Lihat juga: Titik Lokasi Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJY-182 Ditemukan