Nganjuk, tvOnenews.com - Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) secara resmi memberikan rekomendasi kepada pasangan calon (Bapaslon) Ita Triwibawati dan Zuli Rantauwati untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Nganjuk 2024.
Pengumuman rekomendasi berdasarkan Surat Keputusan nomor : 12-0/8.3/ DPP-Hanura/VIII/2024.Tentang Perstujuan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Provinsi Jawa Timur dari Partai Hati Nurani Rakyat Periode 2024-2029.
Dalam isinya surat keputusan tersebut, bahwa sebagai Partai Politik Peserta Pemilu tahun 2024, Partai Hati Nurani Rakyat berperan dalam menentukan regenerasi kepemimpinan di daerah dengan mengusung dan/atau mendukung Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak tahun 2024.
Berdasarkan verifikasi, validasi, uji kelayakan dan kepatutan yang dilaksanakan oleh Tim Penjaringan, Penetapan dan Pemenangan (TPPP) Pusat terhadap Bakal Pasangan Calon yang diusulkan oleh DPD Partai Hati Nurani Rakyat Promnsi Jawa Timur, telah memenuhi syarat sebagai Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nganjuk periode 2024-2029:
Berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud perlu menetapkan Surat Keputusan tentang Persetujuan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nganjuk Provinsi Jawa Timur periode 2024- 2029.
Kemudian isi surat tersebut memutuskanĀ memberikan persetujuan kepada Calon Bupati, Ita Triwibawati dan Calon Wakil Bupati Zuli Rantauwati, untuk mendaftar sebagai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Nganjuk, Provinsi Jawa Timur pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024.
Surat keputusan rekomendasi tersebut ditetapkan di Jakarta 12 Agustus 2024 yang ditandatangani Dewan Pimpinan Pusat Partai Hati Nurani Rakyat, Ketua Umum Osman Sapta Odang dan Sekretaris Jendral Benny Ramdhani.
Load more