Ia melihat bahwa keduanya memiliki banyak kesamaan yang mungkin membuat mereka cocok satu sama lain.
"Menurut aku sih mereka berdua banyak kesamaan sih, sama-sama ekstrovert terus dua-duanya multitalent. Sekarang sih masih berteman ya, ke depannya nggak tahu," ungkap Athalla.
Sebagai adik, Athalla tidak ingin berspekulasi terlalu jauh.
Namun, ia mengakui bahwa Fuji dan Verrell memang memiliki chemistry yang baik dan sifat yang mirip, sehingga tidak heran jika banyak yang menjodohkan mereka.
Saat ini, Verrell Bramasta tengah disibukkan dengan berbagai aktivitasnya sebagai anggota DPR.
Venna Melinda menyebut bahwa putranya jarang membicarakan urusan asmara karena lebih fokus pada tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat.
"Kakak lagi sibuk deh, ke dapil, terus tugas DPR kayaknya. Menurut aku sih (Verrell dan Fuji) berteman, tapi kita nggak pernah tahu kan jodoh itu siapa, cuma aku sih doain terus," kata Venna Melinda.
Load more