Rima Melati, juga aktif di Yayasan Indonesia Tanpa Tembakau (YITT) dan pernah mendapat penghargaan dari WHO berupa 'Award No Tobaco Day' karena usahanya dalam kampanye anti rokok.
Ia juga aktif mengkampanyekan kesadaran kanker payudara melalui Yayasan Kesehatan Payudara Jakarta. Ia merupakan survivor, sebab pada tahun 1989, Rima sempat menderita kanker payudara.
Seperti pemberitaan sebelumnya, artis senior Rima Melati tutup usia pada hari ini, Kamis (23/6) di RSPAD Jakarta pada pukul 15.25 WIB.
Sebelumnya, Rima Melati yang sempat menjalani perawatan di ruangan Intensive Care Unit (ICU), karena sempat mengidap penyakit dekubitus. (Mzn)