Jakarta, tvOnenews.com - Ranking peserta AVC Nations Cup 2025, di mana Vietnam perkasa di papan atas sedangkan Timnas Voli Indonesia terendah di ASEAN.
Turnamen voli bergengsi AVC Nations Cup 2025 akan menjadi kompetisi selanjutnya yang akan berlangsung pada Juni mendatang.
Tim voli putri akan dihelat lebih dulu di Hanoi, Vietnam pada 7-14 Juni 2025 mendatang.
Kemudian dilanjutkan oleh sektor putra, yang berisikan 12 peserta dan akan berlangsung di Bahrain pada 17-24 Juni 2025 nanti.
Timnas voli putra dan putri Indonesia akan menjadi salah satu peserta di ajang AVC Nations Cup 2025.
Keduanya tentu akan menurunkan pemain terbaiknya, termasuk Timnas Voli Putri Indonesia di ajang yang sebelumnya Bernama AVC Challenge Cup tersebut.
Timnas Voli Putri Indonesia akan mencoba meraih hasil apik, setelah pada edisi sebelumnya menurunkan para pemain muda dan finis di posisi ketujuh.
Load more