LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Penelitian Unair Masih Perlu Uji Klinis Global?

Penelitian Unair Masih Perlu Uji Klinis Global?

Selasa, 18 Agustus 2020

Ahli epidemiologi dari Griffith University, Brisbane, Australia Dicky Budiman mengapresiasi upaya yang dilakukan Pemerintah bersama Universitas Airlangga (Unair) dalam rangka mencari solusi atas pandemi COVID-19. Namun ia mengingatkan kepada para peneliti terutama Unair untuk transparan dalam penelitiannya serta menggunakan standar uji klinis global.

 

Ia mengingatkan, dikarenakan pengalaman buruk terkait obat saat flu burung dan flu babi berlangsung, akhirnya WHO membuat solidarity clinical trial untuk vaksin maupun obat.

 

Perlu diketahui bahwa akibat ketidaktransparansi secara utuh terhadap riset obat anti flu babi dan flu burung waktu itu, belakangan diketahui ternyata ada dampak yang membahayakan kepada pasien yang mengkonsumsi obat tersebut.

 

Untuk itu, menurut dokter yang sudah berkecimpung di dunia medis selama 20 tahun ini, sebelum menetapkan vaksin atau obat tertentu efektif alangkah baiknya jika melakukan uji klinis dengan standar global terlebih dahulu.

 

Untuk menjelaskan argumennya, Dicky mengatakan, bahkan obat hydroxychloroquine yang bahkan sudah teruji secara ilmiah dan sempat digembar-gemborkan sebagai obat anti corona, ternyata dinilai tidak efektif saat diuji oleh WHO melalui proses uji klinis berstandar global.

 

Menanggapi hal tersebut Profesor Djoko Santoso selaku Ketua Senat Akademik Universitas Airlangga (Unair) mengungkapkan efektivitas vaksin yang dikembangkan Unair sudah sesuai dengan regulasi dan etika yang berlaku di skala nasional. "Jadi tentunya itu kita kontrol dengan randomisasi, kerangka penelitian, kita kontrol dengan analisis statistik. Jadi kita sudah meminimalisir bias," ujarnya.

 

Djoko mengungkapkan bahwa penelitian awal vaksin COVID-19 ini sudah dimulai sejak pengumuman kasus 01 oleh Presiden Joko Widodo. Pada awal Maret tersebut, ujar Djoko, komunikasi intens sudah dilakukan pihak Unair dengan para penyandang dana penelitian.

 

"Ketika sudah menerima dana kemudian dikerjakan uji pra klinik. Peneliti menyelesaikan tugasnya mulai dari sel. Kemudian hasil itu diberikan kepada ke pemberi dana lalu mereka bersama tim peneliti memberikan kepada BPOM," sebutnya.

 

Sebelumnya Unair mengaku telah berhasil mengembangkan obat untuk pasien corona yang diklaim memiliki kesembuhan hingga 98 persen. Penelitian Universitas Airlangga ini dilakukan dan dikembangkan oleh tim peneliti Unair yang disponsori oleh Badan Intelijen Negara (BIN) dan TNI.

 

Belakangan pihak Unair mengungkapkan kepada media bahwa pihaknya memang tak prioritaskan publikasi internasional di jurnal medis seperti lazimnya penelitian akademis lainnya. Bagi Unair, yang terpenting adalah agar obat COVID-19 segera ditemukan dan digunakan masyarakat. Walaupun begitu, Unair tetap mempersiapkan langkah-langkah yang diperlukan agar temuan medis ini segera dapat masuk tahap publikasi internasional dan ditelaah oleh tim independen.

Berita Terkait :
Saksikan Juga
Trending
Suporter dari Negara Asia Tenggara Hujani Timnas Indonesia dengan Beragam Pujian Usai Kalahkan Australia di Piala Asia U23

Suporter dari Negara Asia Tenggara Hujani Timnas Indonesia dengan Beragam Pujian Usai Kalahkan Australia di Piala Asia U23

Aksi heroik dari pemain Timnas Indonesia yang kalahkan Australia di Piala Asia U23, suporter negara Asia Tenggara ramai-ramai berikan pujian kepada skuad Garuda
Jeam Kelly Sroyer Kena Keplak Shin Tae-yong, Ini Alasan Pemain Sepak Bola Tidak Bisa Asal Masuk Lapangan Setelah Penanganan Cedera

Jeam Kelly Sroyer Kena Keplak Shin Tae-yong, Ini Alasan Pemain Sepak Bola Tidak Bisa Asal Masuk Lapangan Setelah Penanganan Cedera

Shin Tae-yong kesal dengan kartu kuning tak perlu dari Jeam Kelly Sroyer di akhir babak pertama laga Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23, Kamis (18/4/2024).
Pelatih Libya Mengaku Kaget dan Siap Pasang Badan Untuk TImnas Indonesia, Begini Reaksi Negara-negara ASEAN Usai Skuad Garuda Dicurangi Qatar

Pelatih Libya Mengaku Kaget dan Siap Pasang Badan Untuk TImnas Indonesia, Begini Reaksi Negara-negara ASEAN Usai Skuad Garuda Dicurangi Qatar

Negara-negara ASEAN bereaksi usai Timnas Indonesia kalah kontra Qatar di laga pertama Grup A Piala Asia U-23 2024. Pasalnya keputusan wasit Nasrullah Kabirov
Media Korea Ikut Heboh dengan Kemenangan Timnas Indonesia U-23 Atas Australia, Shin Tae-yong Disebut Pembawa Keajaiban

Media Korea Ikut Heboh dengan Kemenangan Timnas Indonesia U-23 Atas Australia, Shin Tae-yong Disebut Pembawa Keajaiban

Kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Australia U-23 pada laga kedua Piala Asia U-23 2024 membuat media di Korea Selatan ikutan heboh.
Suara Hati Ivar Jenner Terdengar Hingga ke Belanda, Para Pemain Keturunan Ikut Gondok Gara-gara Drama Qatar dan Wasit Nasrullo Kabirov

Suara Hati Ivar Jenner Terdengar Hingga ke Belanda, Para Pemain Keturunan Ikut Gondok Gara-gara Drama Qatar dan Wasit Nasrullo Kabirov

Suara hati Ivar Jenner terdengar sampai Belanda dan membuat para pemain keturunan ikut gondok. Pasalnya kekalahan Timnas Indonesia dari Qatar tak hanya kontroversi
Media Vietnam Puji Habis-habisan Timnas Indonesia U23 Usai Kalahkan Australia, Sebut Negaranya Harus Tiru Hal Ini dari Garuda

Media Vietnam Puji Habis-habisan Timnas Indonesia U23 Usai Kalahkan Australia, Sebut Negaranya Harus Tiru Hal Ini dari Garuda

Meski dikenal sebagai rival di kawasan ASEAN, namun media Vietnam ini tak segan memuji penampilan Timnas Indonesia saat kalahkan Australia di Piala Asia U23.
Baru Kalahkan Australia, Shin Tae-yong Langsung Dibuat Pusing Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Yordania

Baru Kalahkan Australia, Shin Tae-yong Langsung Dibuat Pusing Jelang Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Yordania

Shin Tae-yong langsung dibuat pusing setelah timnas Indonesia U-23 mengalahkan Australia dengan skor 1-0 di Piala Asia U-23 2024 pada Kamis (18/4) kemarin.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Perempuan Bicara
21:00 - 22:00
Kabar Utama
22:00 - 22:30
Telusur
Selengkapnya