Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan blak-blakan menyampaikan dukungannya.
Sumber :
  • Istimewa

Begini Analisa BRIN soal Dukungan Kepala BIN ke Prabowo

Rabu, 22 Maret 2023 - 19:55 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan blak-blakan menyampaikan dukungannya kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sebagai capres 2024.

Pengamat Badan Riset dan Informasi Nasional (BRIN) Siti Zuhro berpendapat bahwa pernyataan dukungan Kepala BIN untuk Prabowo itu bisa menjadi simbol restu pencapresan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Bisa saja diartikan bahwa Jokowi memberikan lampu hijau pencapresan Prabowo,” ungkap Zuhro saat dihubungi, Rabu (22/3/2023).

“Karena prabowo mendapatkan restu dari Jokowi, maka aura Jokowi mulai bergeser ke Prabowo. Ungkapan tersebut tentunya terkait dengan Pilpres 2024,” kata dia.

Zuhro mengatakan dalam beberapa kesempatan, Jokowi juga beberapa kali menyebutkan ciri-ciri bakal capres yang dia dukung.

“Bahkan bersama dengan calon-calon yang dimaksud,” ujarnya.

Zuhro menambahkan hal ini bisa diartikan bahwa Jokowi sedang melakukan endorsement dengan gaya piyantun Solo, yang sarat dengan simbol-simbol.

“Sehingga publik yang harus menerjemahkan atau menerka-nerka maknanya,” imbuhnya.

Diketahui, dukungan itu muncul ketika Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Budi ikut mendampingi Jokowi untuk meresmikan Gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) dan peluncuran produk-produk kreativitas di Abepura, Kota Jayapura.

Pada momen ini, Budi memuji Prabowo di hadapan Jokowi. Dia menyebut sebagian aura Jokowi sudah berpindah ke Prabowo. Dia juga mendoakan Prabowo menang di Pilpres 2024

“Seluruhnya mulai melihat aura Pak Jokowi sebagian sudah pindah ke Pak Prabowo. Kita semua mendoakan untuk Pak Prabowo semoga sehat, lancar dan sukses dalam kontestasi Pemilu 2024.” ujar Budi di Abepura, Kota Jayapura, Papua, Selasa (21/3/2023). (saa/aag)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
10:35
15:44
01:26
01:56
06:26
09:42
Viral