Gunakan Perahu Nelayan Puluhan Orang Jelajahi Ribuan Hektar Hutan Mangrove Di Kampung Bahari Nusantara Perairan Desa Belo Laut.
Sumber :
  • frendy primadana

Gunakan Perahu Nelayan Puluhan Orang Jelajahi Ribuan Hektar Hutan Mangrove

Kamis, 28 Oktober 2021 - 00:00 WIB

Bangka Barat - 39 orang peserta Pelayaran Lingkaran Nusantara (Pelantara) ke-10 tahun 2021 dari Saka Bahari se Provinsi Bangka belitung mengunjungi Kampung Bahari Nusantara di perairan Dusun Sukal desa Belo Laut Kecamatan Muntok Kabupatem Bangka Barat Bangka Belitung pada Rabu (27/10) siang.

Kegiatan Jelajahi Ribuan Hektar Hutan Mangrove di Perairan Desa Belo Laut Kabupaten Bangka Barat ini, digelar oleh TNI Angkatan Laut Babel, untuk mengembangkan pengetahuan dampak positif masyarakat yang menjadi peserta, yang akan mengetahui penting nya pertumbuhan Hutan Mangrove di perairan.

Dalam kunjungan ke kampung Bahari Nusantara binaan Lanal Babel tersebut peserta di perkenalkan kepada ribuan hektar hutan mangrove menggunakan 7 perahu nelayan sekitar menyusuri sungai hutan mangrove, dilanjutkan melihat area budi daya kerang dara milik nelayan yang merupakan komuditas andalan masyarakat sekitar.

Dari Penuturan Komandan Pos Muntok TNI AL Kapten Yuli Prabowo, mengatakan hal tersebut diperkenalkan agar para peserta mengetahui betapa pentingnya menjaga kelestarian hutan mangrove agar tidak terjadi erosi pada tanah dan juga merupakan paru paru dunia. Selain itu para peserta diharapkan ikut serta dalam pengembangbiakan biota laut dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.

Sebelum menuju ke kampung bahari nusantara di dusun Sukal para peserta pelantara 10 terlebih dahulu berkunjung ke tempat sejarah menara suar tanjung kalian yang di bangun pada zaman belanda, wisma pesanggrahan Bung Karno, musium PT Timah dan Unit metalurgi PT Timah

Kegiatan berlangsung lancar dan aman dengan tetap menerapkan protokol kesehatan covid 19. (Frendy/Fhm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
01:54
01:26
03:14
02:13
03:28
Viral