Menko PMK Muhadjir Effendy.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Langgeng Puji

Pelayanan Haji 2023 Cukup Baik, Menko PMK Beri Catatan Khusus Perbaikan Ini

Selasa, 6 Juni 2023 - 17:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) memberi catatan penting terkait evaluasi pelaksanaan haji 1444 Hijriah atau tahun 2023.

Menko PMK Muhadjir Effendy mengatakan telah melakukan peninjauan langsung guna memonitor pelaksanaan dan fasilitas haji.

Hal itu disampaikan Muhadjir ketika memimpin rapat evaluasi bersama Kementerian Agama, Kementerian Perhubungan, dan Kementerian Kesehatan.

"Dapat dikatakan secara keseluruhan, penyiapan, dan pelaksanaan pelayanan serta fasilitas umum bagi jemaah haji Indonesia tahun 2023 sudah cukup baik, tapi memang masih banyak hal-hal yang harus dibenahi," kata Muhadjir di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Selasa (6/6/2023).

Dia menjelaskan perlu ada peningkatan yang dilakukan pemerintah untuk memberikan pelayanan terbaik bagi jemaah haji Indonesia.

Menurutnya, petugas haji yang ditugaskan juga mesti bekerja ekstra untuk memberi pelayanan bagi jemaah haji lansia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:49
01:46
04:06
01:58
01:04
09:13
Viral