Sekjen PKS Menyimpulkan Dukungan Golkar dan PAN Terhadap Prabowo Subianto: Tak Perlu Diulangi Lagi!.
Sumber :
  • Istimewa

Sekjen PKS Menyimpulkan Dukungan Golkar dan PAN Terhadap Prabowo Subianto: Tak Perlu Diulangi Lagi!

Minggu, 13 Agustus 2023 - 14:36 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Bakar Alhabsy menghormati pilihan PAN, PKB dan Golkar bersama Gerindra mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2014. 

Menurut Habib Aboe Bakar, bergabungnya PAN, Golkar dan PKB bersama Gerindra mengusung Prabowo sebagai capres membuat peta Pilpres menjadi jelas dengan diikuti oleh tiga calon. 

"Berlabuhnya Partai Golkar dan PAN ke koalisi Prabowo akan membuat peta Pilpres semakin jelas. Dengan demikian dapat disimpulkan hanya akan ada 3 Bacapres pada Pemilu 2024 nanti," terang Habib Aboe dalam keterangannya, Ahad (13/8/2023).

Menurut Habib Aboe, penyampaian dukungan partai Golkar dan PAN bersama PKB dan Gerindra ke Prabowo adalah hak konstitusional yang harus dihormati. 

Bagi Habib Aboe, dukungan empat partai tersebut ke Prabowo adalah bagian dari proses demokrasi yang harus kita lakukan. "Tentunya , masih masing partai punya otoritas dan indepedensi untuk mengusung Capres dalam Pemilu," ungkap dia.

Habib Aboe menegaskan, adanya tiga pasang calon dalam Pilpres 2024 adalah cukup ideal untuk mengurangi polarisasi yang timbul akibat kontestasi.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:00
11:11
09:23
08:52
01:36
04:20
Viral