Tangkapan Layar - Kumandang Adzan di Jepang.
Sumber :
  • Sumber: Instagram @Masjidistiqlalosaka_Official

Alhamdulilah! Pemerintah Jepang Kini Izinkan Suara Adzan Berkumandang

Kamis, 2 November 2023 - 17:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Lantunan Adzan kini dapat didengar di Jepang tanpa rasa was-was lagi, setelah Pemerintah Jepang resmi mengeluarkan kebijakan memperbolehkan Adzan berkumandang di tempat umum.

Hal ini terlihat dari sebuah unggahan video di akun Instagram @MasjidIstiqlalosaka_Official, Dalam video tersebut terlihat suara speaker yang mengumandangkan adzan di Masjid tersebut terpasang diluar dan terdengar mengumandangkan suara panggilan sholat tersebut.

Dalam unggahan video tersebut pun terlihat bagaimana situasi dan suasana area di sekitar masjid yang terlihat tenang dengan aktivitas yang berjalan seperti biasanya saat  adzan berkumandang.

Kebijakan di perbolehkannya Adzan berkumandang di Jepang seiring terus meningkatnya jumlah muslim di Jepang yang meningkat secara drastis.

Tak hanya Adzan, sejumlah tempat-tempat umum di Jepang pun kini menyediakan mushola untuk beribadah umat muslim. Salah satunya stasiun Nanba di Osaka, Jepang. 

Disediakannya tempat ibadah bagi umat muslim di Jepang tentu menunjukan jika pemerintah Jepang tengah menunjukan sebuah toleransi antar umat beragama di Jepang.

Untuk diketahui Masjid Istiqlal Osaka ini diresmikan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin dan peletakan batu pertama pada 6 Maret 2023.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:46
07:04
05:04
05:40
05:59
02:08
Viral