Deklarasi Prabowo-Gibran digaungkan oleh Tharekat Ulama Nusantara Tangerang Selatan..
Sumber :
  • Istimewa

Tharekat Ulama Nusantara Tangerang Selatan Gelar Deklarasi Prabowo-Gibran

Selasa, 6 Februari 2024 - 20:51 WIB

Sementara itu Pilar Saga Ichsan berharap terjadi sinergi antara berbagai elemen masyarakat demi menyukseskan kemenangan bagi paslon nomor urut 02.

"Tharekat Ulama Nusantara Tangerang Selatan mengadakan deklarasi untuk paslon 02, yaitu Bapak Prabowo dan Mas Gibran. Pak Ustaz Ruba'i dan tim, juga para ustaz dan alim ulama, majlis taklim, guru ngaji, dan lain sebagainya, alhamdulillah berkumpul hampir seribu orang di sini. Kami dari tim pemenangan daerah provinsi dan Tangerang Selatan mendapatkan energi baru dengan dukungan dari para ulama untuk menyukseskan kemenangan Bapak Prabowo dan Mas Gibran. Kami ucapkan terima kasih kepada Tuntas Tharekat Ulama Nusantara Tangerang Selatan, mudah-mudahan sukses dan bisa membawa kemenangan di Tangerang Selatan," tutur Pilar.

Pilar menjelaskan pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming memiliki kepedulian terhadap kemajuan umat Islam, khususnya terhadap santri dan pondok pesantren.

"Tentu saja kita lihat program dari Pak Prabowo dan Mas Gibran ini pro terhadap santri, pondok pesantren, program-progam keagamaan nasional. Ini tentu saja sinergi dengan apa yang terjadi di Tangerang Selatan juga, bahwa Pemkota Tangsel juga pro terhadap program-progam keagamaan," kata Pilar. 

Adapun deklarasi Prabowo-Gibran diselengggarakan oleh Tharekat Ulama Nusantara Tangerang Selatan karena memiliki kesamaan visi dan misi dengan rencana kerja Prabowo-Gibran.

"Kami melihat dari TKD dan alim ulama ada kecocokan hati, jiwa, bahwa pasangan 02 ini benar-benar fokus memajukan program pendidikan bagi agama Islam. Kami inginkan sinergi dan kepastian bahwa program ini benar-benar nyata, sudah dilakukan, dan bahkan sudah ditunjukkan oleh Pak Jokowi pro terhadap kegiatan pondok pesantren dan lainnya. Apalagi ada Hari Santri. Kalau kaum Nahdliyin pastilah walau mungkin secara organisasi tidak bisa untuk memberikan dukungan, tapi hati sebagai warga Nahdliyin inilah yang ditunjukkan tokoh-tokoh, alim ulama di Tuntas, menunjukkan hatinya mendukung Prabowo-Gibran karena sudah lama menanti momentum deklarasi ini," ucapnya.

Dengan diadakannya deklarasi tersebut menjadi simbol bahwa konsolidasi pemenangan bagi paslon 02 semakin kuat.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral