- Istimewa
Kabar Baik! 3000 Beasiswa Kementerian Pertanian Dibuka Khusus untuk Ciptakan SDM Unggul Kelapa Sawit: Cek Jadwal Pendaftarannya
Seleksi beasiswa ini dipastikan bebas biaya pendaftaran atau biaya administrasi apapun alias gratis.
Pendaftaran untuk beasiswa ini telah dibuka sejak 5 April dan akan berakhir pada 24 Mei mendatang.
Program pendidikan ini diharapkan dapat menghasilkan lulusan terbaik yang akan memperkuat industri kelapa sawit Indonesia ke depannya.
Adapun fasilitas beasiswa yang akan diberikan berupa biaya transportasi dari rumah ke kampus (Pergi-Pulang/PP), uang saku, biaya buku, biaya pendidikan, magang di perusahaan kelapa sawit, sertifikasi kompetensi, hingga biaya wisuda.
Diketahui, pendaftaran tahun ini sudah memasuki tahun ke-4 hasil kerjasama Direktorat Jenderal Perkebunan dengan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), yang dimulai sejak tahun 2021.
"Total mahasiswa yang mendapat beasiswa dari kami sudah mencapai 3.660 orang pada jenjang D1, D2, D3, D4 dan S1. Ke depan, akan dibuka jenjang S2 dan S3," ujar Andi.
Adapun seluruh alur pendaftaran, hingga rincian syarat dan jadwalnya dapat dicek melalui laman beasiswasdmsawit.id, yang menyediakan panduan lengkap proses pendaftarannya. (ant/rpi)