Vaksinasi di Kedai Kopi Ingkar Janji di Kulon Progo.
Sumber :
  • Ari Wibowo

Asyik, Vaksinasi sambil Kulineran di Kulon Progo

Sabtu, 9 Oktober 2021 - 08:18 WIB

Kulon Progo, DIY - Program vaksinasi biasanya di gelar di pelayanan publik seperti puskesmas, kantor kecamatan, rumah sakit, maupun kantor kelurahan, tetapi kali ini program vaksinasi digelar di lokasi Wisata kuliner dengan berlatar persawahan dan perbukitan Menoreh, tepatnya di kedai kopi Ingkar Janji di wilayah Girimulyo. Jadi, memanjakan peserta dengan panorama alam yang indah sekaligus mempromosikan wisata kuliner di wilayah Kulon Progo

Selain untuk mengupayakan herd immunity cepat tercapai, kegiatan ini juga untuk menyiapkan sumber daya manusia (SDM) pariwisata jika objek wisata dibuka lagi.

Sebanyak 2.800 warga di Kulonprogo menjadi sasaran vaksinasi Covid-19 yang digelar oleh Badan Otorita Borobudur (BOB) bekerja sama dengan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo dan Tiket.com. 

Direktur Pemasaran Pariwisata BOB Agus Rochiyardi mengatakan, vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di area Kopi Ingkar Janji ini merupakan kegiatan yang sudah berlangsung untuk ketiga kalinya.  

Sebelumnya, upaya vaksinasi Covid-19 telah terlaksana di rest area Bunder di  Gunungkidul dua hari lalu. Kemudian, di area objek wisata Hutan Pinus Mangunan, Bantul dan Geosite Ngringgrong di Gunungkidul. 

Upaya vaksinasi Covid-19 di wilayah DIY yang dilaksanakan oleh BOB juga sesuai anjuran Presiden Joko Widodo. Alhasil, BOB yang berada di bawah satuan kerja Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerja sama dengan Dinas Pariwisata Kulon Progo, Dinas Kesehatan Kulon Progo, dan Tiket.com melaksanakan kegiatan vaksinasi Covid-19 di kabupaten ini. 

"Percepatan vaksin dilaksanakan agar kekebalan komunitas bisa meningkat, sehingga pelaku wisata dan ekraf (ekonomi kreatif), serta masyarakat lebih percaya diri dan akan siap menerima kunjungan wisatawan serta memberikan rasa aman bagi pelaku dan wisatawan," ujar Agus.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral