Ricky Rizal memasuki ruang persidangan dengan agenda Pembacaan Pledooi (Pembelaan) di PN, Jaksel, Selasa (24/01/2023) pukul 13:07 WIB..
Sumber :
  • tvOnenews/Muhammad Bagas

Ricky Ambil Senjata Yosua untuk Mitigasi Risiko, karena Kuat Sempat Kejar Yosua Menggunakan Pisau

Selasa, 24 Januari 2023 - 17:04 WIB

Jakarta - Terdakwa kasus pembunuhan berencana Brigadir J, Ricky Rizal menegaskan bahwa ia tak mengambil senjata Yosua untuk dikuasai, melainkan untuk memitigasi risiko terjadinya keributan antara Yosua dan Kuat Ma’ruf.

“Saya tidak pernah mengambil kembali senjata tersebut dengan tujuan untuk saya kuasai. Ketika kami duduk-duduk di depan rumah Saguling, saya tidak pernah melarang almarhum Nofriansyah Yosua Hutabarat untuk mengambil senjata miliknya,” kata Ricky di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa.

Dalam kesempatan ini, Ricky menegaskan bahwa dirinya melakukan tindakan pengamanan senjata api sebagai bentuk antisipasi dan mitigasi risiko terjadinya keributan antara Kuat Ma’ruf dan Yosua.

Saat itu terjadi keributan antara almarhum Nofriansyah Yosua Hutabarat dengan Kuat Ma’ruf. Berdasarkan cerita dari Kuat Ma’ruf bahwa Kuat sempat menggunakan pisau untuk mengejar Yosua, tutur Ricky.

“Saya sebagai anggota Polri, sebagai senior, dan sebagai yang dituakan melakukan tindakan mengamankan senjata api sebagai bentuk antisipasi dan mitigasi risiko,” kata Ricky.

Upaya pengamanan pisau yang dipakai, kata Ricky, sudah ia lakukan pada malam itu. Tindakan pengamanan senjata api sudah ia sampaikan langsung kepada Yosua.

Dalam persidangan sebelumnya, sempat terdapat keterangan mengenai Putri Candrawathi yang memerintahkan Ricky untuk mengamankan senjata milik Yosua. Terkait dengan keterangan tersebut, Ricky mengutarakan bantahan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral