Dok. Jemaah Berjalan Menuju Bus Shalawat Usai Melakukan Ibadah Umrah di Terminal Syib Amir, Mekkah, Arab Saudi.
Sumber :
  • ANTARA

Catat! Operasional Bus Shalawat Berhenti Sementara Mulai Tanggal Ini

Selasa, 13 Juni 2023 - 09:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Subhan Cholid mengatakan operasional Bus Shalawat akan berhenti untuk sementara waktu pada 6-13 Zulhijah atau Sabtu (24/6/2023) hingga Sabtu (1/7/2023).      

"Mulai 6 sampai 13 Zulhijah, layanan Bus Shalawat berhenti sementara," ujar Subhan dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Senin (13/6/2023).

Bus Shalawat merupakan layanan transportasi bagi jamaah dari hotel tempat mereka menginap ke Masjidil Haram, pergi dan pulang. Layanan tersebut beroperasi selama 24 jam.

Namun jelang puncak haji, operasional Bus Shalawat akan berhenti sementara. Sebagai gantinya, mulai 6 Zulhijah armada bus akan disiapkan untuk layanan transportasi Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna).  

Jamaah calon haji dijadwalkan mulai diberangkatkan ke Arafah pada 8 Zulhijah. Pada 13 Zulhijah, jamaah akan kembali dari Mina ke hotelnya masing-masing di Mekkah.

"Bus Shalawat akan kembali beroperasi pada 14 Zulhijah 1444 H sampai 6 Muharram 1445 H," kata dia.  

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
02:55
Viral