Pesona Balad, Kawasan Kota Lama di Jeddah, Surga Belanja bagi Jemaah Haji Indonesia.
Sumber :
  • tim tvOnenews/Budi Zulkifli

Pesona Balad, Kawasan Kota Lama di Jeddah, Surga Belanja bagi Jemaah Haji Indonesia

Kamis, 6 Juli 2023 - 07:34 WIB

Soal kuliner khas Indonesia ini, bisa menjadi pengobat rindu para jemaah setelah beberapa minggu beradaptasi dengan hidangan bernuansa Arab Saudi.

"Lumayan jadi pengobat rindu, sudah dua minggu dengan masakan bernuansa Arab Saudi. Nemu bakso ini rasanya enak banget" kata Indra, jemaah haji asal Jakarta.

"Antreannya panjang, butuh usaha, tapi sebandinglah dengan cita rasa yang didapat" kata Mufti, jemaah haji lainnya asal Surabaya.

Saat ini secara bertahap, gelombang pertama jemaah haji Indonesia mulai kembali ke tanah air. Ada 18 kelompok terbang yang secara bertahap berangkatnya melalui Bandara King Abdul Aziz Jeddah sejak 4 Juli 2023.

Kemudian, untuk jemaah haji gelombang kedua, mulai diberangkatkan ke Madinah pada 10 Juli 2023. Mereka akan tinggal selama delapan atau sembilan hari di Kota Nabawi sebelum pulang ke tanah air.

Selamat bersuka cita para jemaah haji Indonesia, menanti kepulangan ke Tanah Air sambil berburu oleh-oleh. Jangan lupa, boleh semangat belanja asal tak sampai over bagasi dari ketentuan pihak maskapai penerbangangan.

Selamat jalan, sampai jumpa di tanah air dalam pelukan orang-orang tersayang. (buz)

Berita Terkait :
1 2 3
4
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
01:16
04:12
04:35
02:43
04:00
Viral