Hasto Kristiyanto (Tengah), Komarudin Watubun (Kiri) dan Effendi Simbolon (Kanan) saat usai jumpa pers dengan awak media di Jl. Pangeran Diponegoro No.58, Menteng, Senin (10/07/2023).
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Syifa Aulia

Dewan Kehormatan PDIP Belum Berikan Sanksi untuk Effendi Simbolon soal Prabowo Subianto

Senin, 10 Juli 2023 - 21:00 WIB

Kendati demikian, Hasto menegaskan sikap Effendi tidak mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres 2024.

“Pak Effendi Simbolon menegaskan yang pertama, taat sepenuhnya sebagai kader, keputusan DPP partai untuk mendukung Pak Ganjar (capres),” kata Hasto.

Dia menuturkan anggota Komisi I DPR itu juga mengapresiasi kehadiran Prabowo sebagai Menteri Pertahanan dalam acara yang digelar marga Bataknya, Simbolon. 

Pujian itu dianggap wajar sebab Prabowo hadir sebagai undangan.

“Nah, di situ sebagai tuan rumah kan memberikan puji-pujian kepada seluruh tamu yang datang. Nah, tamu yang datang tidak mungkin dikritik di depan umum kan,” pungkas Hasto. (saa/muu)

 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:21
02:44
09:37
02:52
04:28
07:37
Viral