KNPI.
Sumber :
  • KNPI

HUT 50 Tahun KNPI, Ketua Umum: Activis Preneur Adalah Opsi Strategis Pengembangan Ekonomi Pemuda

Senin, 24 Juli 2023 - 23:48 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Ketua Umum Ryano Panjaitan telah mengambil langkah yang berarti dalam memajukan pemuda, terutama melalui program Activis Preneur, yang bertujuan untuk menopang kemajuan ekonomi Indonesia. 

Pada acara puncak perayaan HUT 50 Tahun KNPI, Rocky Gaidir selaku fungsionaris DPP KNPI menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif tersebut. Dalam pidato perayaan HUT 50 Tahun KNPI, Ryano Panjaitan menyatakan komitmennya untuk mendorong kemajuan pemuda Indonesia melalui program Activis Preneur. Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada pemuda Indonesia untuk berperan aktif dalam berbagai sektor ekonomi dan mendorong kreativitas serta inovasi di kalangan pemuda. 

Rocky Gaidir sangat mengapresiasi langkah progresif ini dan percaya bahwa melalui program ini, pemuda Indonesia akan semakin berdaya saing dalam menghadapi tantangan global.

"Kami dari DPP KNPI dengan tulus mengapresiasi langkah yang diambil oleh Ketua Umum Bung Muh. Ryano Panjaitan dalam memajukan pemuda, khususnya melalui program Activis Preneur. Program ini akan menjadi wahana bagi para pemuda Indonesia untuk berkontribusi secara nyata dalam kemajuan ekonomi bangsa. Kami percaya, dengan adanya program ini, pemuda-pemuda berbakat Indonesia akan mampu meraih kesuksesan dan turut berperan aktif dalam menciptakan perubahan positif di masyarakat," katanya, Senin (24/7/2023).

Selain memberikan apresiasi, Rocky Gaidir juga mengungkapkan harapannya agar pemerintah dapat memberikan dukungan penuh dan berkolaborasi dalam melaksanakan berbagai program pengembangan pemuda di masa depan. Dukungan ini diharapkan dapat menciptakan sinergi antara pemerintah dan pemuda Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan dan memajukan bangsa.

"Kami berharap pemerintah dapat berperan sebagai mitra strategis dalam menciptakan program-program unggulan untuk pemuda. Dukungan dari pemerintah akan memberikan sinergi yang kuat dan meningkatkan dampak positif dari berbagai inisiatif pemuda. Melalui kolaborasi yang baik, kita dapat bersama-sama mencetak generasi muda yang tangguh dan siap menghadapi masa depan," ucapnya.

DPP KNPI mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya pemuda, untuk bersatu padu dalam menjalankan program Activis Preneur dan berbagai program pemuda lainnya. Bersama-sama, kita dapat mewujudkan Indonesia yang maju, berdaya saing, dan bermartabat. (ebs)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:36
01:13
10:09
07:45
09:41
04:03
Viral