Mahfud MD di Acara Debat Cawapres.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Mahfud Md Batal Kampanye ke NTB Gara-Gara Kelelahan

Senin, 25 Desember 2023 - 13:02 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD batal melakukan kampanye Pilpres 2024 pada Senin (25/12/2023). Hal ini diungkap oleh Staf Khusus Menko Polhukam bidang Komunikasi Rizal Mustary.

Rizal mengatakan Menko Polhukam RI itu disarankan dokter untuk istirahat karena kelelahan.

“Dokter menyarankan Pak Mahfud MD untuk istirahat dulu beberapa hari setelah menjalani kegiatan yang sangat padat dalam beberapa hari terakhir,” kata dia dalam keterangan tertulis, Senin (25/12/2023).

Diketehui, Mahfud rencananya akan mengunjungi Nusa Tenggara Barat (NTB) bersama Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud sekaligus Ketua Harian Perindo Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainuk Majdi hari ini.

Meski demikian, kampanye tetap dilanjutkan tanpa Mahfud. Kampanye tersebut akan dipimpin oleh TGB.

“Tadi pagi, beliau putuskan tidak jadi berangkat ke NTB. Tapi rombongan tetap berangkat dipimpin Pak TGB,” ujar Rizal.

Dia menambahkan sebelum memutuskan istirahat sejenak, Mahfud berkesempatan mengunjungi Gereja Katedral Jakarta untuk mengucapkan selamat Hari Natal.

“Tadi malam Pak Mahfud mengunjungi Katedral dan memberi ucapan selamat merayakan Natal bagi umat Kristiani,” jelasnya.

Berdasarkan agenda kampanye Mahfud yang diterima tim tvOnenews, Mahfud dijadwalkan berkampanye di NTB selama dua hari pada 25-26 Desember 2023.

Dia rencananya berangkat ke NTB pada pagi hari ini. Tercatat, ada lima agenda yang akan didatangi Mahfud pada 25 Desember.

Pertama, menghadiri acara relawan Mahfud Guru Bangsa NTB di Mataram. Kedua, berkunjung ke Posko Gerakan Ganjar-Mahfud di Mataram. Ketiga, menghadiri kuliah umum kebangsaan di Universitas Qamarul Huda Badaruddin di Lombok Tengah.

Keempat, menghadiri acara istighosah kubro dan orasi kebangsaan Barisan Tuan Guru Muda di Pondok Pesantren Darul Atqia di Lombok Tengah. Kelima, bertemu Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud dan relawan di Mataram. (saa/ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:52
01:02
01:32
04:19
01:51
04:21
Viral