Survei LSI Denny JA.
Sumber :
  • IST

Hasil Survei LSI Denny JA Sebulan Sebelum Pilpres Prabowo-Gibran 46,6 Persen, Terbuka Peluang Menang Satu Putaran

Kamis, 18 Januari 2024 - 15:25 WIB

Jakarta, tvOnenews.com -  Survei terbaru LSI Denny JA di awal tahun Januari 2024, elektabilitas Prabowo-Gibran sebesar 46.6 persen. terdapat kenaikan sebesar 5.4 persen dari survei awal Desember 2023. 

Jika mampu untuk mempertahankan tren kenaikan yang diperoleh sebesar lima persen, maka terbuka peluang untuk pilpres satu putaran.
 
"Jika pilpres berlangsung dua putaran, Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud terus bersaing ketat, dengan selisih di bawah margin of error, dan saat ini Ganjar-Mahfud kembali melampaui Anies-Muhaimin," jelas peneliti LSI Denny JA Ardian Sopa, Kamis (18/1/2024).

Prabowo–Gibran berada di posisi teratas dengan elektabilitas sebesar 46.6 persen. Posisi kedua Ganjar-Mahfud dengan elektabilitas sebesar 24.8 persen. Posisi ketiga Anies-Muhaimin dengan elektabilitas 22.8 persen. Sebesar 5.3 persen menyatakan belum memutuskan/rahasia/tidak tahu/tidak jawab. Adapun suara tidak sah sebesar 0.5 persen.

"Hasil survei simulasi kertas suara pemilu pilpres awal Januari 2024, Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka unggul telak dengan margin diatas 21 persen. Posisi kedua adalah Ganjar Pranowo–Mahfud MD. Posisi ketiga Anies Baswedan–Muhaimin Iskandar," katanya.

LSI Denny JA melakukan survei tatap muka (face to face interview) dengan menggunakan kuesioner kepada 1.200 responden di seluruh Indonesia. Dengan 1200 responden, margin of error survei ini sebesar 2.9%.
 
Survei dilakukan pada tanggal 3-11 Januari 2024
 
Selain survei dengan metode kuantitatif, LSI Denny JA juga memperkaya informasi dan analisa dengan metode kualitatif, seperti analisis media, in-depth interview, expert judgement dan focus group discussion. (ebs)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
02:55
Viral