Menteri BUMN, Erick Thohir.
Sumber :
  • PSSI

Respons Menohok Erick soal Timses AMIN Usul Ubah BUMN jadi Koperasi: Sungguh Ironis

Minggu, 4 Februari 2024 - 15:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir angkat bicara soal usulan Timnas AMIN (Anies-Muhaimi yang ingin mengubah BUMN menjadi Koperasi.

Menurutnya jika hal tersebut terjais maka akan memunculkan pengangguran baru lanataran apa 1,6 juta pegawai BUMN.

"Sungguh ironis pandangan seperti itu. Jika ingin dibubarkan dan diganti dengan koperasi maka sama saja memunculkan pengangguran baru di saat semua orang butuh lapangan pekerjaan," kata Erick Thohir mengutip Antara, Minggu (4/2/2024).

Ketua Umum PSSI itu mengaku sudah menjadi agen perubahan bagi pembanguna ekonomi bangsa. Ia menyebut telah berhasil menumbuhkan ekonomi Indonesia sebanyak 5 persen.

Apalagi menurutnya koperasi milik negara pada 2022 sudah menghasilkan dividen sebayak Rp82,1 triliun.

"Jika dinilai ada kekurangan memang tidak ada yang sempurna, tapi kita lihat hasilnya hari ini sudah terbukti bagaimana BUMN itu bisa untung Rp250 triliun. Sudah memberikan kontribusi besar kepada negara yang dipakai untuk program-program yang sedang dilakukan pemerintah, seperti program kesehatan, pangan," jelasnya.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:30
00:44
18:55
01:47
02:00
00:49
Viral