Sejumlah bus yang akan mengangkut pemudik saat arus balik lebaran di Terminal Jombor, Sleman..
Sumber :
  • Tim tvOne - Sri Cahyani Putri

Info Mudik, Kemenhub Catat Ada 633.322 Mobil Keluar Masuk Jabodetabek H+3 Lebaran 2024

Selasa, 16 April 2024 - 09:37 WIB

Sementara, jika dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 91,96 persen.

Kemudian, mobil yang masuk Jabodetabek melalui jalan tol Jasamarga dan arteri sebanyak 335.486 kendaraan dan 1.677.430 orang.

Jumlah ini meningkat 5,38 persen dibandingkan dengan periode sama tahun lalu yaitu sebanyak 318.352 kendaraan dan 1.591.760 orang.

Apabila dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 24,60 persen.

Berdasarkan data Jasa Marga mencatat lalu lintas arus balik di ruas tol area Jabotabek dan Jawa Barat mencapai 649.101 kendaraan secara akumulasi dalam periode H+1 sampai dengan H+3 Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Sementara itu, Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Panji Satriya menambahkan ratusan ribu kendaraan tersebut akumulasi di pantauan di ruas Tol Jagorawi, Dalam Kota, JORR dan Purbaleunyi.

"Jasa Marga kembali mencatatkan peningkatan lalu lintas arus balik kendaraan di Ruas Tol area Jabotabek dan Jawa Barat periode H+1 sampai dengan H+3 Hari Raya Idul Fitri 1445 H atau 12 sampai dengan tanggal 14 April 2024," ungkap Panji dalam keterangan di Jakarta, Senin (15/4/2024).

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:16
11:04
05:35
01:46
01:26
08:16
Viral