Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan saat jumpa pers bersama awak media dalam halal bihalal 2024 di Kementerian Perdagangan, Kamis (25/4/2024).
Sumber :
  • Muhammad Bagas/tvOnenews.com

Tak Khawatir Komoditas Sawit Dilarang Ekspor ke Eropa, Zulhas: Prabowo Punya Program Mandiri Energi

Kamis, 25 April 2024 - 16:41 WIB

Menurut Zulhas, di era pemerintahan Prabowo ke depan, penggunaan sawit akan dimaksimalkan untuk kemandirian Indonesia di bidang energi.

"Kan, Pak Prabowo itu kan programnya mandiri di bidang energi. Jadi hasil-hasil pertanian seperti sawit itu enggak usah khawatir, kopi kalau EU enggak mau beli, masih banyak yang mau," tandas dia.

Sebagai informasi, Uni Eropa menetapkan Undang-Undang Anti-Deforestasi pada 6 Desember 2022. Ketentuan ini akan mengatur dan memastikan konsumen di Uni Eropa untuk tidak membeli produk yang terkait deforestasi dan degradasi hutan.

Dijelaskan dalam Undang-Undang tersebut melarang sejumlah komoditas bagi konsumen Uni Eropa, seperti minyak kelapa sawit, ternak, cokelat, kopi, kedelai, karet, dan kayu. Ini juga termasuk beberapa produk turunan, seperti kulit, cokelat, dan furnitur. (agr/muu)

 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:02
01:32
04:19
01:51
04:21
03:35
Viral