Hamas Berkunjung ke Mesir.
Sumber :
  • Antara

Bicarakan Gencatan Senjata di Gaza, Hamas Berkunjung ke Mesir

Jumat, 3 Mei 2024 - 08:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Delegasi kelompok pejuang Palestina, Hamas akan segera berkunjung ke Mesir untuk melanjutkan pembicaraan tidak langsung dengan Israel untuk gencatan senjata di Jalur Gaza.

Rencana ini disampaikan menyusul percakapan telepon antara pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dan Kepala Intelijen Mesir Abbas Kamel.

Berdasarkan pernyataan Hamas pada Kamis (2/5), Hayeh mengatakan kepada Kamel bahwa sekelompok delegasi akan segera kembali ke Mesir untuk melanjutkan pembicaraan yang sedang berlangsung untuk mencapai kesepakatan yang memenuhi tuntutan rakyat Palestina dan menghentikan agresi Israel.

Haniyeh juga melakukan panggilan telepon dengan Perdana Menteri Qatar Mohammed bin Abdulrahman Al Thani dan mereka sepakat untuk melanjutkan diskusi yang sedang berlangsung terkait gencatan senjata.

Pembicaraan tidak langsung antara Israel dan Hamas telah dilakukan di Mesir dan Qatar, yang bertujuan untuk mencapai kesepakatan yang mencakup pertukaran tahanan, yang mana tawanan Israel akan dibebaskan dengan imbalan pembebasan warga Palestina dari penjara-penjara Israel.

Tel Aviv yakin bahwa lebih dari 130 warga Israel ditahan di Gaza, sementara Israel menahan sekitar 9.100 warga Palestina di penjaranya.

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken mengatakan pada Senin (29/4) bahwa Israel memberikan tawaran “murah hati” kepada Hamas untuk membebaskan warga Israel yang ditawan, yang berpotensi mengarah pada gencatan senjata di Gaza.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:21
02:44
09:37
02:52
04:28
07:37
Viral