Sejumlah Pelajar Lapor Polisi, Identitasnya Digunakan Untuk Buka Rekening Bank Diduga untuk Judi Online..
Sumber :
  • tim tvOne - Denden Ahdani

Sejumlah Pelajar Lapor Polisi, Identitasnya Digunakan Untuk Buka Rekening Bank Diduga Digunakan Judi Online

Rabu, 5 Januari 2022 - 17:37 WIB

Tasikmalaya, Jawa Barat - Sejumlah pelajar di Kota Tasikmalaya melaporkan seorang pria berinisial R yang diduga telah menyalahgunakan identitas mereka ke Mapolsek Cihideung Polres Tasikmalaya Kota, Rabu (5/1/2022). Pelaku diduga menggunakan identitas para pelajar untuk membuka rekening ke beberapa Bank.

Awalnya, para pelajar tersebut didatangi oleh terduga pelaku untuk dipinjam identitasnya. Identitas para pelajar tersebut digunakan untuk membuka rekening baru di sejumlah bank yang ada di Kota Tasikmalaya. Para pelajar tersebut diiming-imingi uang senilai Rp200 ribu per orang dan diajak ke bank untuk pembukaan rekening baru. 

Para korban mengira rekening tersebut akan diberikan kepada mereka. Namun, sejak bulan Oktober 2021 lalu hingga saat ini mereka tak pernah memegang buku tabungan maupun kartu ATM dari terduga pelaku.

Salah seorang pelapor, Mita Aprilianti (18) mengatakan, dirinya melapor ke Polisi lantaran takut identitas dan buku tabungan atas nama dirinya disalahgunakan. Pasalnya, sejak awal terduga pelaku mengaku pembukaan rekening itu akan digunakan untuk game online slot atau judi online

Selain itu, dari pihak bank ada yang datang ke rumah para pelajar tersebut menanyakan keberadaan buku rekening karena transaksi dan jumlah uangnya tidak wajar.

"Kirain saya rekening itu bisa dipakai pribadi, nah terus malah dibawa. Saya sempat tanya kenapa dibawa, kan iya ATM-nya dibawa. Jadi identitas saya dan teman-teman itu dibeli seharga dua ratus ribu per orang," kata Mita saat melakukan pelaporan di Mapolsek Cihideung Tasikmalaya.

Menurut Mita, selain dirinya ada sekitar 50 pelajar yang identitasnya dibuatkan akun buku rekening. Ia tak menaruh curiga karena mengira buku tabungannya akan diberikan ke para pemilik identitas. 

Sejak awal perjanjian dengan terduga pelaku, buku tabungan itu akan digunakan untuk game online, tetapi saat ini diketahui bahwa rekening atas nama pelajar itu digunakan untuk judi online slot.

"Ada sekitar 20 hingga 50 orang yang identitasnya dibeli, awalnya berjanji akan digunakan untuk game online, tetapi semakin kesini ternyata digunakan untuk slot (judi online). Saya melapor karena keberatan, soalnya pihak bank sudah ada yang datang ke rumah yang curiga nanyain keberadaan kartu ATM sama buku tabungannya," ucap Mita.

Sementara itu, kepala unit (Kanit) Reskrim Polsek Cihideung Polres Tasikmalaya Kota Iptu Ruhana Efendi yang menerima laporan mengatakan, saat ini pihaknya akan melakukan penyelidikan terkait dugaan penyalahgunaan identitas para pelajar tersebut. 

"Jadi para anak-anak diminta oleh salah seorang untuk membuat nomor rekening, lalu dia dikasih uang dua ratus ribuan. Karena memang curiga, takutnya nomor rekening itu digunakan untuk kejahatan, maka kita akan melakukan penyelidikan lebih lanjut. Yang lapor baru empat orang, tetapi keterangan dari para pelajar itu yang direkrut membuat rekening itu hampir 22 orang," kata Kanit Reskrim Polsek Cihideung Tasikmalaya, Iptu Ruhana Efendi. 

Menurut Ruhana, dugaan awal menurut hasil keterangan dari para pelapor buku rekening itu diduga digunakan untuk bermain judi online slot. Maka dari itu para pelajar itu melapor ke Polisi. Saat ini, terduga pelaku sedang tidak ada di Tasikmalaya, informasi terakhir terduga pelaku berada di Tangerang Banten. 

"Kalau yang ditakutkan oleh para pelapor intinya takut digunakan untuk main judi online. Jadi mereka tak pernah memegang buku tabungan. Jadi setelah buku rekening dibuat, langsung atmnya dibawa sama buku tabungannya. Kata para pelapor tadi terduga pelaku ada di Tangerang, " ucap Ruhana. (Denden Ahdani/ito)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:40
02:05
01:20
02:38
03:30
03:08
Viral