Gedung Sasana Emas Greysia-Apriyani di Ragunan, Jaksel.
Sumber :
  • Debby Tobing

Pemprov Jakarta Beri Penghargaan Peraih Emas Olimpiade, Greysia Ungkap Kenangannya

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 13:34 WIB

Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberikan penghargaan kepada pasangan ganda putri bulu tangkis peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysiana Polii dan Apriyani Rahayu. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, meresmikan nama salah satu gedung di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/8). Gedung diberi nama Sasana Emas Greysia-Apriyani.

Ini merupakan bentuk apresiasi Pemprov DKI Jakarta kepada kedua atlet sekaligus untuk menyemangati dan menginspirasi para peserta pelatihan untuk mengikuti jejak Greysia-Apriyani menoreh prestasi tertinggi di ajang kejuaraan Internasional paling bergengsi.

Greysiana Polii mengaku sangat berterima kasih atas penghargaan ini. Ia menyatakan, bonus materi bisa didapat semua atlet berprestasi, tetapi tidak semua bisa mendapat penghormatan namanya diabadikan di pusat pelatihan Ragunan.

Greysia mengaku sangat berterima kasih terutama karena gedung ini menyimpan banyak kenangan baginya.  Di sinilah Greysia menjalani pelatihan saat masih kecil begitu juga  Apriyani Rahayu.

Pemprov DKI Jakarta juga memberi bonus uang tunai 800 juta rupiah serta satu unit rumah senilai 3,3 miliar rupiah kepada Greysia dan Apriyani.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan rasa terima kasihnya karena Greysia-Apriyani telah menunjukkan kepada dunia, bahwa Indonesia mampu sejajar dengan negara-negara lain di dunia dengan mengukir prestasi tertinggi di ajang Olimpiade. Menurut Anies, lagu Indonesia Raya hanya bisa dikumandangkan di negara lain saat kunjungan Presiden RI dan saat atlet Indonesia mengukir prestasi. (debby/irw/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:49
01:46
04:06
01:58
01:04
09:13
Viral