- Istimewa
Detik-detik Menegangkan Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 di Jurang 200 Meter Bulusaraung
Setelah berkoordinasi dengan posko induk, Tim SRU 4 akhirnya diarahkan kembali ke posko.
Di saat bersamaan, tim logistik bergerak menuju puncak untuk melakukan drop peralatan dan logistik guna menopang keberlanjutan operasi.
“Tim logistik juga telah bergerak menuju puncak untuk melakukan drop peralatan dan logistik guna mendukung keberlanjutan operasi,” beber Arif.
Kemudian ia menegaskan operasi pencarian dan pertolongan akan terus dilanjutkan dengan mengutamakan keselamatan seluruh personel serta koordinasi antarunsur.
“Setiap langkah diambil berdasarkan analisis risiko di lapangan. Mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat agar proses evakuasi berjalan lancar,” pungkasnya.
Upaya evakuasi di medan pegunungan dengan kondisi cuaca ekstrem ini menjadi pengingat bahwa keselamatan personel dan ketepatan pengambilan keputusan di lapangan merupakan kunci utama dalam setiap operasi pencarian dan pertolongan. (aag)