- Instagram/@lulalahfah
Suasana Haru Selimuti Rumah Duka Lula Lahfah di RS Fatmawati, Reza Arap Tampak Terpukul
Jakarta, tvOnenews.com - Suasana haru menyelimuti rumah duka Lula Lahfah di RSUP Fatmawati, Jakarta Selatan, pada Jumat malam (23/1/2026). Jenazah selebgram Lula Lahfah disemayamkan di rumah duka tersebut dan mulai didatangi keluarga, sahabat, serta rekan-rekan terdekat sejak sore hingga malam hari.
Pantauan di lokasi menunjukkan suasana rumah duka Lula Lahfah berlangsung tertib dan penuh keheningan. Para pelayat datang silih berganti untuk memberikan penghormatan terakhir serta menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan. Beberapa di antaranya terlihat memeluk kerabat almarhumah, sementara sebagian lainnya memilih duduk diam dalam suasana duka yang mendalam.
Keberadaan jenazah Lula Lahfah di rumah duka RS Fatmawati dibenarkan oleh petugas keamanan setempat. “Iya benar, jenazah Mbak Lula ada di sini,” ujar salah satu petugas saat ditemui di lokasi.
Di area depan rumah duka, Reza Oktovian atau Reza Arap tampak hadir sejak malam. Musisi dan YouTuber tersebut terlihat mengenakan hoodie abu-abu dipadu topi hitam. Dari kejauhan, raut wajahnya tampak muram, sesekali menundukkan kepala, seolah berusaha menahan kesedihan atas kepergian Lula Lahfah.
Kehadiran Reza Arap di rumah duka Lula Lahfah menjadi perhatian banyak pelayat. Ia terlihat beberapa kali berbincang singkat dengan keluarga almarhumah, lalu kembali menyendiri di sudut area rumah duka. Ekspresi wajahnya mencerminkan duka mendalam, tanpa banyak kata.
Tak hanya keluarga dan kerabat dekat, sejumlah figur publik juga terlihat datang ke rumah duka RS Fatmawati untuk memberikan penghormatan terakhir. Wendy Walters, mantan kekasih Reza Arap, tampak hadir dan turut menyampaikan belasungkawa. Meski kehadirannya sempat menarik perhatian, suasana di rumah duka tetap berlangsung kondusif dan penuh penghormatan.
Beberapa sahabat Lula Lahfah terlihat membawa karangan bunga dan duduk bersama keluarga di ruang tunggu rumah duka. Tangis haru sesekali pecah, namun suasana tetap dijaga tenang oleh pihak rumah sakit dan petugas keamanan.
Hingga Jumat malam, pihak keluarga belum memberikan keterangan resmi terkait kronologi maupun penyebab meninggalnya Lula Lahfah. Rumah duka RS Fatmawati juga belum menyampaikan informasi lanjutan mengenai rencana pemakaman almarhumah.
Kepergian Lula Lahfah meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, sahabat, serta para penggemarnya di media sosial. Sosoknya dikenal aktif sebagai selebgram dan kerap membagikan aktivitas keseharian yang dekat dengan para pengikutnya. Kini, rumah duka Lula Lahfah di RS Fatmawati menjadi saksi bisu dari perpisahan terakhir yang penuh keharuan. (nsp)