Menteri BUMN Erick Tohir jadi Ketua Panitia Satu Abad NU.
Sumber :
  • bumn.go.id

Erick Thohir Jadi Ketua Panitia Satu Abad NU, Matangkan 9 Program Utama

Jumat, 17 Juni 2022 - 12:23 WIB

Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir langsung bergerak cepat mempersiapkan pelaksanaan peringatan satu abad Nahdlatul Ulama (NU).

Berdasarkan Surat Keputusan PBNU bernomor 66/A.11.04/06/2022 tentang pengangkatan dan pengesahan Panitia Peringatan Satu Abad NU, Erick Thohir mendapat amanah menjadi Ketua Pengarah (SC) dalam harlah NU tersebut.

Tema "Merawat Jagat, Membangun Peradaban", ucap Erick, diambil sebagai langkah besar NU dalam menghadapi sejumlah tantangan antara lain menjaga tradisi keagamaan yang mengayomi semua, di tengah ekstremisme ideologi; memperkuat umat agar mampu secara optimal berkontribusi terhadap dunia yang lebih adil dan berkeadaban; terlibat aktif dalam kepemimpinan dunia yang berkeadaban; adaptasi terhadap pesatnya pertumbuhan ilmu dan teknologi yang mengedepankan kepentingan kemanusiaan; serta keterlibatan dalam menghadapi krisis iklim yang mengglobal.

"Akan ada 9 program utama dalam rangkaian peringatan satu abad NU yang dimulai Juni nanti dan puncaknya, resepsi satu abad NU di Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Februari 2023," ujar Erick di Jakarta, Jumat (17/7/2022).

Erick memaparkan kesembilan program utama dalam harlah NU meliputi:

1. NU Tech
2. Pembentukan NU Women
3. Festival Tradisi Islam Nusantara
4. Anugerah Tokoh Nahdlah
5. Pekan Olahraga NU
6. Religion of Twenty (R-20)
7. Launching Gerakan Kemandirian NU
8. Muktamar Fiqih Peradaban
9. Resepsi Satu Abad NU

Erick menyampaikan peringatan satu abad NU merupakan momen yang sangat bersejarah mengingat perjuangan NU dalam menjaga dan mengawal republik ini. Erick menyebut NU ingin mendorong keberpihakan terhadap isu-isu terkini yang terkandung dalam program utama tersebut. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:04
01:41
01:18
01:54
01:26
01:52
Viral