Dokumentasi - Ayah Brigadir J, Samuel Hutabarat.
Sumber :
  • viva

8 Hari Lagi Brigadir J Akan Dikukuhkan sebagai Sarjana Hukum, Sang Ayah: Saya Berusaha Bisa Berangkat di Momen Wisuda Anak Saya

Senin, 15 Agustus 2022 - 09:09 WIB

Jakarta - Almarhum Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J djadwalkan  mengikuti prosesi wisuda di Universitas Terbuka (UT) Jakarta pada 23 Agustus 2022. 

Namun Tuhan berkehendak lain, Brigadir J meregang nyawa karena ditembak rekannya Bharada E atas perintah Irjen Ferdy Sambo pada 8 Juli 2022.

Untuk mewujudkan cita-cita Brigadir J, rencananya sang ayah, Samuel Hutabarat yang akan mewakili Brigadir J untuk menghadiri Wisuda. "Ya benar, anak saya tepat tanggal 23 wisuda dan saya berkeinginan menggantikan wisuda anak saya yang meninggal karena dibunuh," ujarnya. 

Dikutip dari Pangkalan Data Dikti, Nofriansyah Yosua Hutabarat merupakan mahasiswa Universitas Terbuka (UT) sejak 2015 dan lulus pada April 2022. Nofriansyah Yosua Hutabarat lulus mendapat IPK 3,28 dengan predikat sangat memuaskan.

Samuel mengatakan, wisuda sarjana almarhum anaknya tentu menjadi momen yang sangat mengharukan bagi keluarga, secara khusus bagi ia dan istrinya Rosti Simanjuntak.  

"Anak kami lebih dulu dipanggil oleh Tuhan dan kami sangat berkeinginan sekali datang di momen mengharukan wisuda anak saya dan selaku ayah Brigadir J saya yang langsung menggantikan anak saya," ujarnya, Senin (15/8/2022).

Samuel ingin mendapatkan informasi dari pihak kampus apakah bisa atau tidak menggantikan wisuda anaknya. Namun, dia mengakui ada keterbatasan biaya untuk berangkat ke Jakarta. 

"Saya dan istri berusaha berdoa agar bisa berangkat di momen wisuda anak saya Brigadir J dan kiranya Tuhan membukakan jalan rezeki buat kami, kiranya tercukupkan berangkat ke wisuda anak saya di kampus UT Jakarta," katanya. 

Profil pendidikan Brigadir J

Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J lahir pada November tahun 1994. Ia tinggal dan besar di Desa Suka Makmur, Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muaro Jambi.

Brigadir J menempuh pendidikan di Sekolah Dasar Negeri 74 Muaro Jambi, SMP Negeri 12 Muaro Jambi, dan SMA Negeri 4 Muaro Jambi.

Setelah lulus SMA, ia langsung mengikuti tes polisi di SPN Polda Jambi tahun 2012, hingga menjadi anggota Brimob.

Motif Ferdy Sambo Habisi Nyawa Brigadir J

Polri sudah mengungkap motif penembakan terhadap Brigadir J oleh Bharada E atas perintah Irjen Ferdy Sambo yang merupakan dalang di balik insiden tersebut.

Diketahui ternyata bukan karena dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Brigadir J terhadap Putri Candrawathi di rumah dinas Ferdy Sambo, melainkan sebuah kejadian di Magelang. Kepada polisi, Irjen Ferdy Sambo mengaku marah setelah adanya laporan dari sang istri, Putri Candrawathi terkait perlakuan dari Brigadir J.

"Di dalam keterangannya, tersangka FS mengatakan bahwa dirinya menjadi marah dan emosi setelah mendapat laporan dari istrinya PC," kata Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri, Brigjen Andi Rian Djajadi dalam keterangan pers di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Kamis (11/8).

Brigjen Andi Rian menyebutkan, Putri Candrawathi disebut mendapat perlakuan yang melukai harkat dan martabatnya di Magelang oleh Brigadir J. Namun perlakuan seperti apa yang dilakukan oleh Brigadir J, belum dijelaskan secara rinci "(Putri Candrawathi) telah mengalami tindakan yang melukai harkat dan martabat keluarga yang terjadi di Magelang yang dilakukan oleh almarhum Joshua 9 (Brigadir J)," pungkas Andi.

Brigjen Andi menambahkan, akibat dari laporan tersebut Irjen Ferdy Sambo kemudian merencanakan pembunuhan bersama tersangka lain yakni Bharada Eliezer (Bharada E) dan Bripka Ricky Rizal (Brigadir RR). "Kemudian FS memanggil tersangka RR dan tersangka RE untuk melakukan pembunuhan untuk merencanakan pembunuhan terhadap almarhum Joshua Saya kira demikian," tutupnya.

Seperti yang diketahui, sebelumnya Polri telah menetapkan empat orang sebagai tersangka dalam kasus penembakan Brigadir J, yakni Irjen Pol. Ferdy Sambo, Bharada E, Bripka Ricky Rizal, dan satu tersangka sipil bernama Kuat Maruf atau KM. (ner)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:25
01:03
09:21
10:37
01:40
08:51
Viral