Penonton yang menyaksikan pergelaran Susi Air Jambore Aviation (17-19 Juni 2022)..
Sumber :
  • Istimewas

Sampai Jumpa di Susi Air Show Pangandaran Tahun 2023

Minggu, 19 Juni 2022 - 15:48 WIB

Susi mengharapkan program SAJA sekaligus menjadi wadah bagi para pecinta penerbangan Indonesia untuk berkumpul dan merayakan kemajuan penerbangan Indonesia. Flying Club yang ikut ambil bagian di SAJA antaranya Indonesia Flying Club, Bandung Flying Club, Jogja Flying Club, dan Jakarta Flying Club.  Dengan melibatkan sekitar 40 pesawat ringan. 

Empat Dubes Negara Sahabat

Kegiatan  SAJA mendapat perhatian sejumlah tamu asing antaranya empat duta besar negara sahabat, seperti Duta Besar Jordania Abdullah Abou Rommaneo, 
Duta Besar Maroko Oudia Benabdellah, Duta Besar Tunisia Riad Dridi, dan Duta Besar UAE Abdullah Salen Aldhaheri. 

Mereka mengikuti SAJA sejak hari pertama hingga hari terakhir. Perhatian sama ditunjukkan oleh Mantan Dubes RI untuk China Mayjen TNI (Purn) Sudrajat, Marsekal TNI (Purn) Chappy Hakim, Letnan Jenderal TNI (Purn) Kiki Syahnakri, Mantan Wakapolri Nanan Soekarna, Laksamana Madya (Pur) Dr Widodo SE,
Marsekal Madya TNI Eris Herryanto, dan Ka Basarnas Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi. 

Marsma TNI Eris dan Marsma TNI Henri ikut penerbangan akrobatik yang menegangkan itu. Sementara tamu lainnya, Samudera Sukardi, Ketua Umum PWI Pusat Atal Depari, Ekonom Faisal Basri, mantan juru bicara KPK Febri Diansyah serta tokoh dan praktisi kedirgantaraan. 

Ketua Pusat Studi Air Power, Chappy merasa terharu melihat antusiasme insan kedirgantaraan Indonesia yang sangat peduli untuk memajukan  potensi kedirgantaraan Indonesia. 

"Mereka tidak hanyut oleh isu-isu memabokkan seperti upaya memperpanjang masa jabatan presiden tiga periode, minyak goreng, reshuffle kabinet dan lain lain. Kelompok anak bangsa pencinta dirgantara itu tetap berorientasi untuk berkarya saja mendorong kemajuan bangsa," sambungnya. 

Berita Terkait :
1 2 3
4
5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral