- Julio Tri Saputra/Viva
Prediksi Legenda Vietnam di Laga Timnas Indonesia Vs Filipina, Legenda Vietnam: Kubu Indonesia Memiliki Pemain Naturalisasi dan Shin Tae-yong Memahami Sepak Bola Asia
Keahlian Shin dalam memilih pemain keturunan yang cocok bermain di kawasan Asia dinilai memberikan keuntungan besar bagi Timnas Indonesia.
"Sedangkan untuk Indonesia, pelatih Shin Tae-yong memahami sepak bola Asia dengan sangat baik," ujarnya.
"Sehingga ia memilih pemain naturalisasi yang cocok bermain di kawasan ini. Jelas keuntungannya saat ini ada pada tim tuan rumah," tambahnya.
Nguyen Manh Dung yakin bahwa Indonesia akan meraih kemenangan atas Filipina berkat beberapa faktor tersebut.
Keyakinannya ini didasarkan pada pengalaman dan keahlian pelatih Shin Tae-yong serta kualitas pemain naturalisasi yang dimiliki Indonesia.
Secara keseluruhan, pertandingan antara Indonesia dan Filipina di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia diprediksi akan berlangsung sengit.
Namun, dukungan dan analisis dari legenda sepak bola Vietnam ini memberikan kepercayaan lebih kepada Timnas Indonesia untuk mengamankan kemenangan dan melaju ke tahap selanjutnya. (udn)
Baca artikel tvOnenews.com terkini dan lebih lengkap, klik google news.
Ikuti juga sosial media kami;
twitter @tvOnenewsdotcom
facebook Redaksi TvOnenews