Ketua umum PSSi, Mochamad Iriawan (dok. PSSI).
Sumber :
  • instagram/PSSI

Ketua Umum PSSI: Timnas Lolos Karena Kerja Bersama, Netizen: Alhamdulillah Sadar

Rabu, 15 Juni 2022 - 20:26 WIB

Jakarta - Timnas Indonesia baru saja lolos ke ajang Piala Asia 2023 setelah menang di pertandingan terakhir melawan Nepal dengan skor meyakinkan 7 gol tanpa balas.

Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh pecinta sepakbola tanah air, tidak terkecuali PSSI. Melalui ketua umumnya Mochamad Iriawan atau Iwan Bule mengatakan bahwa kemenangan bisa terwujud karena kerja bersama.

“Lolosnya Indonesia bukan karena jasa perorangan, tetapi karena kerja bersama-sama secara kolektif kolegial. Sekali lagi terima kasih semuanya," ujar Iwan Bule, seperti yang dikutip dari akun instagram @pengamatsepakbola pada Rabu (15/6).

Unggahan tersebut kemudian ramai oleh netizen dengan berbagai macam komentar. Sebagian ada yang melontarkan komentar sarkas, namun ada pula yang memberikan masukan dan komentar positif.

“Halah dia masih gk suka klau dibilang lolosnya Indonesia berkat Shin Tae Yong (STY) Bilang aja kya gtu. Ingat tanpa polesan tangan dingin STY, tanpa kesabaran, ketekunan, keuletan & tanpa kreatifitas STY belum tentu INDONESIA lolos.” ujar salah satu netizen.

“Kerjasama yang mana?” ujar netizen.

“alhamdulillah sadar” timpal netizen lain.

“Lo enggk pak. Lolosnya indonesia ke piala asia murni berkat kerja keras bapak selama ini #bismillahcamatJabar” komentar lain dengan gaya sarkas.

“Bapak Iwan Bule selalu merendah. Padahal lolosnya Indonesia ini jelas karena Bapak Iwan Bule. Terimakasih Pak” timpal netizen lain dengan sarkas.

“kok nggak kayak pak Iwan yang biasanya” lanjut netizen lain.

Namun, disamping banyak yang memberikan komentar sindiran, ada sebagian netizen yang mengapresiasi dan juga memberikan masukan untuk kemajuan sepak bola Indonesia kedepannya.

“Tapi bersukur juga beliau turu andil dalam kesuksesan kita, beliau tepat memilih sty sebagai pelatih kita” ujar salah satu netizen.

“Matur nuwun pak iwan bule.... Sukses selalu buat panjenengan” kata netizen lainnya.

“Kalo memang di eranya memberikan beberapa hal positif, Iwan Bule fokus aja di PSSI gak usah nyagub. Fokus benahi kompetisi, bikin training center. Tidak perlu juga mengatur atau terlalu mengintervensi Shin Tae Yong” saran dari salah satu netizen.

“Daripada sibuk nglarifikasi statement mending satset siapin training center dan fasilitas lainnya buat timnas, benahi liga khususon perangkat pertandingannya bosku” timpal yang lain.

“Tapi berkat bapak Mengumumkan Tc Timnas Udah Terwujud Timnas langsung Sangat bergairah main nya tadi pak #BismilahAnakGawangTimnas” pungkas netizen lain.

Seperti yang diketahui, ketika menang 2-1 atas tuan rumah Kuwait, PSSI mengeluarkan pernyataan menarik bahwa, tokoh utama di balik kemenangan Indonesia atas Kuwait adalah Iwan Bule. 

Hal tersebut mengundang reaksi netizen yang merasa bahwa, banyak pihak yang berkontribusi. Terlebih pada pertandingan kedua Timnas kalah 0-1 melawan Yordania.

Netizen langsung ramai mempertanyakan dengan sarkas, siapa tokoh utama dibalik kekalahan tersebut. Kini setelah berhasil lolos ke Piala Asia 2023, Ketua Umum PSSI kemudian memberikan komentar bahwa kemenangan ini karena kerja bersama. (Mzn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:44
01:26
01:56
09:42
03:09
15:09
Viral