Derby Mataram dimenangkan PSIM Yogyakarta setelah mengalahkan 1-0 kontra Persis Solo..
Sumber :
  • Nuryanto

Derby Mataram PSIM Yogyakarta Tumbangkan Persis Solo

Selasa, 16 November 2021 - 09:34 WIB

Yogyakarta, DIY - PSIM Yogyakarta berhasil memenangkan derby Mataram pada laga liga 2 menghadapi Persis Solo 1-0 di Stadion Manahan, Solo, Senin (15/11/2021) malam. Coach Seto Nurdiyantoro menyebutkan bahwa pemain telah berjuang keras dan disiplin selama 90 menit rivalitas.

Rivalitas Liga 2 2021 yang mempertemukan Laskar Mataram kontra Persis Solo akhirnya dimenangkan PSIM Yogyakarta. Gol kemenangan PSIM Yogyakarta dicetak Sugeng Effendi di menit 51 babak kedua.

Menurut Coach Seto, apresiasi ia berikan kepada seluruh pemain PSIM yang telah bermain tenang, disiplin antar lini sekaligus impresif di depan.

"Ya kami syukuri memenangkan pertandingan ini. Alhamdulilah meski banyak tekanan di babak pertama dan kedua kita berhasil menang melawan Persis Solo. Hasil ini saya apresiasi kepada seluruh pemain. Kita beruntung malam ini," ungkap Seto.

Selama 90 menit, Seto juga percaya kepada seluruh pemain setelah melakukan latihan dan bagaimana mengantisipasi permainan di lapangan.

Sugeng Efendi salah satu pemain yang mencetak gol kemenangan PSIM menyampaikan rasa syukur atas perjuangan seluruh pemain. Ia juga menyampaikan akan bekerja lebih keras ke depan.

Sugeng yang telah mencetak 3 gol selama kompetisi mengakui persiapan finishing touch yang terus diberikan pelatih memberi kemajuan bagi para pemain.

"Kita bersyukur atas kemenangan ini, atas kerja keras pemain maupun pelatih. Ini menjadi modal untuk pertandingan pertandingan selanjutnya semoga menjadi trend positif," jelas Sugeng.

Tak lupa Sugeng juga menyampaikan terimakasih atas dukungan para suporter PSIM Yogyakarta yang telah mendoakan dan mendukung pemain, sehingga ke depan makin menambah mental pemain PSIM.

Namun demikian, Coach Seto juga menyampaikan bahwa tetap akan mengevaluasi permainan PSIM, untuk bisa mencari jati diri. Kemenangan ini bukan final di mana PSIM Yogyakarta masih harus melakoni dua laga lanjutan.

"Kita akan terus memperbaiki diri, kita akan menampilkan permainan yang khas, pemain telah berjuang keras. Dan kemenangan ini kita persembahkan kepada seluruh suporter," pungkasnya. (Nuryanto Yogya/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:47
04:17
04:14
09:13
01:18
02:27
Viral