Striker PSS Sleman Nemanja Kojic Melakukan Selebrasi Usai Menjebol Gawang PSM, (18/11/2021)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetyo

PSS Sleman Boyong 22 Pemain Hadapi Bhayangkara FC, Kojic dan Maslac Siap Main?

Minggu, 21 November 2021 - 13:33 WIB

Sleman, DIY - PSS Sleman memboyong 22 pemain ke Solo untuk laga melawan pemuncak klasemen Liga 1 Bhayangkara FC, Senin (22/11/2021) besok. Para pemain dan ofisial tim berangkat ke Solo hari Minggu (21/11/2021) siang ini.

Dalam daftar skuad PSS Sleman yang diumumkan klub hari ini, terdapat nama Mario Maslac. Pemain berposisi bek tengah itu sebelumnya absen saat melawan PSM Makassar pada Kamis (18/11/2021) malam lalu karena masih berada di Serbia.

Selain Maslac, ada juga nama Nemanja Kojic. Juru gedor Super Elja itu sebelumnya sempat mengalami cedera saat melawan PSM.

Ia bahkan harus ditarik keluar pada menit ke-64 dan posisinya digantikan Fitra Ridwan. Pertandingan itu sendiri berakhir imbang dengan skor 2-2.

"Pada pertandingan kemarin Kojic ada keluhan nyeri pada engkelnya. Setelah diagnosa mengalami Ankle Sprain Grade 1," kata Fisioterapis tim PSS Sleman Muhammad Firman, dikutip dari laman resmi klub, Minggu (21/11/2021).

Dijelaskan Firman, saat ini kondisi striker asal Serbia tersebut sudah berangsur membaik. Hanya dibutuhkan beberapa program fisio untuk memulihkan kondisinya.

"Alhamdulillah kondisi terakhir sudah ada kemajuan, tinggal mengikuti beberapa program dari fisio untuk penguatannya," terangnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:49
01:46
04:06
01:58
01:04
09:13
Viral