Kapten PSS Sleman Bagus Nirwanto. (Dok PSS)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetyo

Kapten PSS Sleman Yakin Super Elja Ulangi Kemenangan Lawan Arema FC

Rabu, 12 Januari 2022 - 07:29 WIB

Sleman, DIY - PSS Sleman akan melakoni laga berat melawan Arema FC pada lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (13/1/2022) malam. Laga itu akan menjadi pembuktian sesungguhnya bagi anak asuhan I Putu Gede.

Pada laga sebelumnya, PSS Sleman menang mudah 4-1 melawan tim juru kunci Persiraja Banda Aceh. Sementara Arema FC mengalahkan tim kuat Bhayangkara FC dengan skor tipis 1-0.

Super Elja kini berada di peringkat 10 klasemen sementara dengan 24 poin, atau terpaut 13 angka dari Singo Edan yang bercokol di posisi runner up. 

Meski demikian, kapten PSS Sleman Bagus Nirwanto tetap optimis dengan kondisi timnya. Bek sayap kelahiran Sidoarjo ini sudah memiliki kunci untuk meredam Arema FC.

“Arema FC adalah salah satu tim kuat di kompetisi saat ini. Namun ketika sudah bertanding di lapangan siapa yang mau bekerja keras dan berjuang tanpa lelah, disitu dia yang akan menang,” katanya dalam rilis resmi klub yang diterima Rabu (12/1/2022).

Munyeng, sapaan akrabnya, juga yakin timnya mampu mengulang sukses laga putaran pertama 19 September 2021. Kala itu PSS berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor 2-1 lewat gol Mario Maslac dan Juninho Barbosa.

Hasil itu juga sekaligus menjadi satu-satunya kekalahan yang diderita Singo Edan sepanjang gelaran BRI Liga 1 musim ini. Munyeng mengaku siap memberikan kekalahan kedua bagi Arema FC.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:24
04:36
09:59
01:57
01:51
06:00
Viral