- instagram Paulo Ricardo
Segini Perkiraan Gaji Paulo Ricardo di Persija, Masih Kalah dari Rizky Ridho?
tvOnenews.com - Menjelang putaran kedua Super League 2025/2026, Persija Jakarta dikabarkan segera menuntaskan perekrutan bek tengah asal Brasil, Paulo Ricardo.
Nama pemain berusia 31 tahun itu mencuat seiring rumor perombakan pemain asing di lini pertahanan Macan Kemayoran.
Kabar tersebut pertama kali diungkap oleh jurnalis asal Italia, Lorenzo Lepore, melalui akun media sosialnya.
Bahkan, Lepore menyebut Paulo Ricardo sudah memulai perjalanan menuju Indonesia sejak pertengahan Januari.
- Instagram/pauloricardof94
"Sang pemain memulai perjalanannya pada Minggu (18/1/2026) malam, berangkat dari Brasil (menuju Indonesia)," kata Lorenzo Lepore dikutip dari akun X pribadinya.
"Dia terlebih dahulu melakukan perjalanan dari Laguna ke Rio de Janeiro. Setelah itu dia akan melanjutkan penerbangan dari Rio de Janeiro menuju Jakarta," kata sang jurnalis.
Jika proses administrasi berjalan lancar, Paulo Ricardo diproyeksikan menjadi tambahan penting di jantung pertahanan Persija untuk menghadapi ketatnya persaingan di putaran kedua.
Nilai Pasar Paulo Ricardo Masih di Bawah Rizky Ridho?
Menariknya, meski datang dengan label pengalaman Eropa, nilai pasar Paulo Ricardo ternyata masih berada di bawah bek lokal Persija sekaligus kapten tim, Rizky Ridho.
Berdasarkan data Transfermarkt per Januari 2026, nilai pasar Paulo Ricardo berada di kisaran Rp5,21 miliar.
Angka tersebut tergolong kompetitif untuk pemain asing berstatus free agent, yang terakhir membela klub Finlandia, Kuopion Palloseura (KuPS).
Sebaliknya, Rizky Ridho justru mencatatkan valuasi yang jauh lebih tinggi.
Bek Timnas Indonesia berusia 24 tahun itu memiliki nilai pasar mencapai Rp11,30 miliar, hampir dua kali lipat dari Paulo Ricardo.
Angka tersebut juga menjadikannya pemain lokal termahal di Super League saat ini.
Perbedaan ini mencerminkan kontras profil kedua pemain.
Paulo Ricardo direkrut sebagai solusi instan dengan pengalaman internasional, sementara Ridho merupakan aset jangka panjang dengan kontrak hingga 2028 dan nilai jual yang terus meningkat.
Rumor kedatangan Paulo Ricardo juga dikaitkan dengan potensi hengkangnya Thales Lira.
Bek asal Brasil tersebut disebut-sebut bakal dilepas Persija, seiring adanya ketertarikan dari klub lain yang tengah mencari pengganti pemain cedera.
Dari sisi valuasi, Paulo Ricardo sedikit lebih unggul. Transfermarkt mencatat nilai pasar Thales Lira berada di angka Rp4,78 miliar, atau terpaut sekitar Rp400 juta lebih rendah dibanding Paulo Ricardo.
Perbedaan ini dinilai wajar mengingat portofolio Ricardo yang lebih luas, termasuk pengalaman di kompetisi Eropa, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab, serta penampilannya di ajang UEFA Conference League.
Segini Perkiraan Gaji Paulo Ricardo di Persija
Dalam praktik sepak bola profesional, nilai pasar kerap menjadi indikator kisaran gaji pemain.
Dengan market value sekitar Rp5,21 miliar, Paulo Ricardo diperkirakan berada di level gaji menengah-atas untuk ukuran bek asing Liga 1.
Keuntungan bagi Persija adalah status Ricardo sebagai free agent.
Tanpa biaya transfer, manajemen klub memiliki fleksibilitas untuk mengalokasikan anggaran ke gaji dan bonus performa sang pemain.
Jika merujuk pada standar Liga 1 untuk pemain asing berpengalaman Eropa, gaji Paulo Ricardo diperkirakan berada di kisaran Rp4–6 miliar per musim, tergantung durasi kontrak dan skema bonus.
Angka ini masih tergolong rasional dibanding kontribusi yang diharapkan di lini pertahanan.
Rencana mendatangkan Paulo Ricardo menunjukkan pendekatan realistis Persija di bursa paruh musim.
Dengan kompetisi yang semakin padat, klub membutuhkan pemain siap pakai untuk menutup celah di lini belakang.
Namun, keberadaan Rizky Ridho dengan nilai pasar tertinggi di tim menegaskan bahwa tulang punggung Persija tetap bertumpu pada pemain lokal berkualitas tinggi.
Kini, publik tinggal menunggu konfirmasi resmi dari manajemen Macan Kemayoran.
Jika Paulo Ricardo benar-benar diperkenalkan, Persija akan memiliki kombinasi menarik antara pengalaman internasional dan aset nasional di jantung pertahanan mereka.
(ism/tsy)