news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pemain Bangkok United, Pratama Arhan.
Sumber :
  • Bangkok United

Pratama Arhan Akhirnya Angkat Bicara Soal Main di Liga Indonesia Susul Shayne Pattynama, Gabung Persib atau Persija?

Pratama Arhan akhirnya angkat bicara soal peluang kembali ke Liga Indonesia menyusul Shayne Pattynama. Bek Timnas itu tegas ungkap fokus kariernya saat ini.
Selasa, 27 Januari 2026 - 13:52 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, angkat bicara soal kemungkinan menyusul Shayne Pattynama yang pulang kampung ke Super League. Bek kiri berusia 27 tahun tersebut resmi berlabuh ke Persija Jakarta.

Pratama Arhan melakukan siaran langsung di akun TikTok pribadinya yang beralamat @AP21.Collection. Dalam kesempatan tersebut, ia menjawab beberapa pertanyaan dari para penonton.

Salah satu penonton kemudian bertanya soal kemungkinan dirinya kembali bermain di Liga Indonesia. Sebagai informasi, beberapa pemain Garuda memutuskan untuk pulang kampung dan berkarier di Super League.

“Masih ada keinginan kembali main di Liga Indonesia enggak?” tanya salah satu penonton.

Pratama Arhan pun menjawab bahwa saat ini dirinya masih fokus untuk berkarier di luar negeri. Ia meminta doa dan dukungan agar bisa terus bermain di luar Indonesia.

Pemain Bangkok United, Pratama Arhan
Sumber :
  • Facebook - Bangkok United

“Support aku saja, doain aku saja semoga bisa berkarier terus di luar negeri sampai nanti waktunya balik ke Indonesia. Doain saja semoga aku sehat dan lancar,” ujar Pratama Arhan.

Sementara itu, bek kiri berusia 27 tahun tersebut telah meninggalkan Liga Indonesia sejak 2022. Saat itu, mantan suami influencer Azizah Salsha tersebut bergabung dari PSIS Semarang ke klub Liga Jepang, Tokyo Verdy.

Pratama kemudian memutuskan pindah ke klub Liga Korea Selatan, Suwon FC, pada 2024. Hingga akhirnya pada 2025, ia memperkuat salah satu klub papan atas Liga Thailand, Bangkok United.

Bersama Bangkok United, Pratama Arhan telah mengemas 14 penampilan di semua kompetisi. Ia menjadi salah satu pemain yang cukup diandalkan, meski belum tampil reguler setiap pekan.

Shayne Pattynama jadi bek anyar Persija Jakarta
Sumber :
  • Instagram/s.pattynama

Di sisi lain, gelombang pemain diaspora yang bermain di Super League terus terjadi. Terbaru, Persib Bandung resmi mendatangkan bek Dion Markx dari klub Liga Belanda, TOP Oss.

Sebelumnya, sejumlah pemain diaspora juga kembali berkarier di Indonesia, seperti Rafael Struick (Dewa United), Jordi Amat (Persija), Shayne Pattynama (Persija), Jens Raven (Bali United), Thom Haye (Persib), dan Eliano Reijnders (Persib).

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

03:44
03:26
01:32
06:03
01:24
05:06

Viral