Berbagai elemen berdoa mengenang tragedi Kanjuruhan..
Sumber :
  • ANTARA

Kaleidoskop 2022: Tragedi Kanjuruhan, Sepak Bola Indonesia Berduka

Sabtu, 31 Desember 2022 - 18:34 WIB

Tersangka Tragedi Kanjuruhan


Tragedi Kanjuruhan (dok. Ist).

Pemerintah mengusut tuntas kasus tragedi Kanjuruhan dengan membentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Dalam investigasinya Polri menetapkan enam tersangka Tragedi Kanjuruhan, yakni Kepala Satuan Samapta Polres Malang AKP Bambang Sidik Achmadi, Komandan Kompi Brimob Polda Jawa Timur AKB Hasdarman, Kepala Bagian Operasional Polres Malang Kompol Wahyu Setyo Pranoto.

Kemudian, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru Akhmad Hadian Lukita, Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan, Abdul Haris, dan Security Officer Suko Sutrisno.

Komnas HAM turut mengeluarkan hasil investigasi atas Tragedi Kanjuruhan. Menanggapi hasil penyelidikan Komnas HAM, Mahfud menyebut tersangka bisa bertambah menjadi 10 orang. Akan tetapi hingga akhir Desember 2022, jumlah tersangka tidak bertambah.

Nasib Kompetisi Sepak Bola Nasional
Imbas dari tragedi Kanjuruhan berdampak pada kelanjutan kompetisi Liga 1, 2, hingga kompetisi amatir pun dihentikan sementara untuk mengevaluasi kembali penyelenggaraan pertandingan sepak bola nasional.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
06:24
02:32
03:00
05:18
00:58
Viral