Egy Maulana Vikri cetak gol debut di Liga 1 untuk Dewa United..
Sumber :
  • @dewaunitedfc

Gol Debut Egy Maulana Vikri di Liga 1, Begini Dampaknya saat Dewa United vs Madura United

Kamis, 2 Februari 2023 - 19:32 WIB

tvOnenews.com – Pemain Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri langsung mencetak gol dalam debutnya di Liga 1. Dewa United beradu kuat dengan Madura United pada Liga Indonesia.

Penyerang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri mencatat debut positif di Liga 1. Mantan pemain Lechia Gdansk di Liga Polandia membuka rekening golnya di Liga Indonesia saat ia memecah kebuntuan pada menit 17 untuk membawa Dewa memimpin 1-0 atas Madura United.

Namun eksekusi penalti Hugo Gomes pada menit 41 membuat Madura mampu mengamankan hasil imbang 1-1 pada pertandingan Kamis (02/02/2023) sore di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

 

Gol Perdana Egy Maulana Vikri

Meski menjalani karier dari sekolah sepakbola di Indonesia hingga masuk pendidikan di sekolah olahraga Ragunan, Egy Maulana Vikri baru merasakan Liga 1 sekembali dari petualangan di Eropa.

Pada penampilan debutnya untuk Dewa United, Egy Maulana mencetak gol. Karim Rossi, pemain dari Swiss, mengirimkan umpan terobosan ke sisi kiri pertahanan Madura untuk menjadi gol Egy.

Menjelang turun minum, Madura United mendapat hadiah penalti karena tangan Asep Berlian mengenai bola di petak terlarang. Hugo Gomes yang menjadi eksekutor Madura sukses menjalankan tugasnya meski kiper Muhammad Natsir dapat membaca arah bola.

 

Dewa United Masih di Bawah

Tim tamu Madura United memaksa Dewa United imbang 1-1 sampai waktu habis.

Kendati membuat gol, Egy Maulana Vikri belum memberi dampak peningkatan peringkat bagi timnya. Hasil imbang kedua beruntun membuat Dewa United tetap menghuni posisi ke-14 di klasemen sementara Liga 1 dengan 23 poin.

Madura United justru menghentikan rentetan tiga kekalahan beruntun. Hasil 1-1 cukup untuk membawa Tim Sapeh Kerrap naik satu strip ke posisi keempat dengan koleksi 37 poin di Liga 1. (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:09
01:34
02:48
03:43
01:20
04:40
Viral