- Dok Manchester City
Man City Tempel Ketat Arsenal Seusai Bungkam Southampton
Pada babak pertama Southampton memiliki peluang terlebih dahulu melalui pergerakan Kamaldeen Sulemana, akan tetapi bola dapat disapu oleh kiper Manchester City Ederson Moraes.
Manchester City memiliki peluang emas ketika umpan silang Kevin De Bruyne mampu disambut oleh sundulan kepala Erling Haaland, namun bola masih menyamping dari gawang Southampton.
Penyerang Man City, Erling Haaland. Foto: Dok Man City.
Sulemana kembali memberikan ancaman ke lini pertahanan Manchester City setelah menerima umpan dari Romeo Lavia, namun tendangan pemain asal Ghana tersebut masih menyamping dari gawang Ederson.
Satu menit sebelum babak pertama berakhir, Manchester City berhasil unggul 1-0 usai umpan silang De Bruyne mampu dikonversi menjadi gol oleh sundulan Haaland. Skor tersebut bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua Manchester City memiliki peluang emas terlebih dahulu melalui tendangan Ilkay Gundogan yang masih menyamping tipis dari gawang Gavin Bazunu.
Skuad asuhan Pep Guardiola berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0 ketika Jack Grealish mampu membobol gawang dari Bazunu pada menit ke-58.