- Instagram/@ardaguler
Real Madrid Diuji, Arsenal Siap Gelontorkan Dana Rp1,4 Triliun untuk Datangkan Arda Guler
Setelah menggelontorkan lebih dari £250 juta pada bursa musim panas lalu, The Gunners kini lebih selektif dan fokus pada pemain muda berpotensi elite.
Di tengah persaingan ketat Premier League, Arsenal menyadari pentingnya memiliki kreator kelas atas yang mampu memberi pembeda dalam laga besar.
Profil Arda Guler dianggap cocok dengan filosofi permainan berbasis penguasaan bola yang diterapkan Arteta.
Real Madrid tidak berada di bawah tekanan untuk menjual, dan Arda Guler sendiri masih terikat kontrak panjang.
Artinya, transfer ini hanya bisa terjadi jika Madrid benar-benar diyakinkan.
Dengan kesiapan dana hingga Rp1,3 triliun, Arsenal telah menunjukkan keseriusannya.
Namun, apakah itu cukup untuk menggoyahkan Real Madrid dan masa depan salah satu permata terbesarnya?
Teka-teki transfer Guler dipastikan masih akan menjadi sorotan hingga musim panas mendatang.
(tsy)